Sahuti Permintaan Masyarakat, Junimart Girsang Siap Maju di Pilkada Dairi

Politisi PDI Perjuangan, Junimart Girsang.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

"Dulu sewaktu saya pertama mau calon DPR RI 2014 saat minta doa restu dari ibu. Ibu saya yaitu Opung Margaret Boru Munthe bilang ke saya. Mamak maunya kau jadi bupatinya, amang," sebut Junimart mengenang kisah masa lalunya.

Direstui Jafar, Atika Nasution Berharap Diusung dan Didukung PDIP di Pilkada Madina 2024

Dan sekarang ketika ia menyampaikan niatnya menjadi bupati, ibunya langsung mengajak duduk dan berdoa bersama. Selain itu permintaan warga yang menginginkan dirinya menjadi bupati memotivasinya untuk maju. Sesungguhnya, permintaan warga sudah didengarnya lebih dari 5 tahun lalu.

Permintaan tersebut berulang ia terima dari masyarakat Kabupaten Dairi saat ia melakukan secara berkala sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan memang, kata Junimart dirinya adalah putra kelahiran Dairi, dan banyak keluarganya berdomisili di kabupaten ini. "Lahir dan besar sampai tamat SMP menyimpan banyak kenangan bagi saya selama di kampung saya Sidikalang Dairi," terang Junimart.

Pemerintah Setujui Usulan Kenaikkan Dana Peremajaan Sawit Rp 60 Juta per Hektar

Ia juga mengaku niatnya maju menjadi calon bupati telah ia sampaikan kepada partainya. "Kepada Ibu Puan Maharani sudah saya sampaikan dan beliau mensupport saya. Begitu juga kepada Ketua DPD PDIP Sumut Rapidin Simbolon dan beliau cukup antusias memberikan dukungan," ungkapnya.

Junimart Girsang saat ini telah mendaftarkan dirinya ke 9 parpol peraih kursi DPRD Dairi sebagai bakal calon bupati. Ke-9 parpol tersebut yakni PDIP, Golkar, Gerindra, Demokrat, PSI, Hanura, PKS, Nasdem dan Perindo. "Motto saya, DAIRI SATU: Satu untuk Semua, Semua untuk Satu," ucap Junimart.

Siap Maju Pilkada Toba, Sereida Tambunan Usung Toba Na Ture, Jaa Na Sere