Edy, Ijeck Hingga Bobby Nasution 'War Tiket' untuk Diusung Demokrat di Pilgub Sumut

Konsolidasi Internal Partai Demokrat Sumatera Utara.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

VIVA Medan - DPD Demokrat Sumut mencatat ada 15 orang mengambil formulir pendaftaran Bacalon Gubernur dan Wakil Sumut 2024. Namun, baru 6 orang mengembalikan formulir dan dilengkapi berkas persyaratan.

Resmikan Masjid ke-49 di Langkat, Ijeck: Insyaallah Kampung Ini Berkah

Keenam orang itu, yakni Edy Rahmayadi, Musa Rajekshah alias Ijeck, Barry Simorangkir dan Abdul Aziz. Mereka mengembalikan formulir dan pendaftaran sebagai Bacalon Gubernur Sumut.

Sementara itu, Bacalon Wagub Sumut, sudah mengembalikan formulir ke DPD Demokrat Sumut, adalah Adi Saputra dan artis ternama, Charles Bonar Sirait.

Anies Baswedan Berikan Dukungan: Selamat Berjuang Pak Edy Rahmayadi

"Memang dari 14 calon kepala daerah Gubernur Sumut, baru enam orang yang mengembalikan," ucap Direktur Eksekutif DPD Demokrat Sumut, Pangeran kepada wartawan di Kantor DPD Demokrat Sumut, Selasa 21 Mei 2024.

Bacalon Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi menyerahkan berkas pendaftaran kepada Ketua DPD Demokrat Sumut, M Lokot Nasution.

Photo :
  • BS Putra/VIVA Medan
Oloan Nababan Sebut Edy Rahmayadi, Sosok Pemimpin Dekat dengan Umat Beragama

Didampingi Ketua Bakomstra DPD Sumut, Chairil Huda, Pangeran mengungkapkan terakhir ini, mengambil formulir pendaftaran adalah Wali Kota Medan, Bobby Nasution diwakili oleh Tim Pemenanganya.

Pangeran menjelaskan setelah dilakukan penjaringan dan administrasi, kemudian akan disampaikan ke DPP Demokrat dan juga akan diputuskan siapa sosok akan diusung dan didukung di Pilkada Sumut 2024.

Halaman Selanjutnya
img_title