Anggota Polri Tenggelam di Sungai Saat Cari Cacing untuk Memancing Ditemukan Tewas

Pencarian Bripka Aidil Tambunan dilaporkan hilang di Sungai Padang.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

VIVA Medan - Jasad Bripka Aidil Tambunan, yang merupakan personel Polsek Padang Hilir, Polres Tebing Tinggi, yang hanyut di Sungai Padang, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, berhasil ditemukan pada Selasa 8 April 2025.

53 Sekolah Rakyat Bakal Dibangun, Mensos : Bangkitnya Wong Cilik Pada Indonesia Emas

"Benar, anggota tersebut sudah diketemukan dalam keadaan meninggal dunia," ucap Kepala Seksi Humas Polres Tebing Tinggi, AKP. Mulyono saat dikonfirmasi VIVA Medan, Selasa petang, 8 April 2025.

Mulyono menjelaskan Bripka Aidil ditemukan dan dievakuasi dalam keadaan sudah meninggal dunia sekitar pukul 09.30 WIB. Selanjutnya, jasad anggota Polri itu, di bawa ke rumah sakit terdekat. "(Jasad) Bripka Aidil ditemukan di aliran Sungai Padang di Dusun I, Desa Kutabaru, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Serdangbedagai," kata Mulyono.

Aksi Pria Paruh Baya Duel dan Kalahkan Perampok Bersenpi di Sergai, Pelaku Ditangkap

Hasil penyidikan kepolisian sementara, Bripka Aidil hanyut dan tenggelam di Sungai Padang tersebut, diduga karena cari cacing untuk memancing ikan di sungai itu. "Dugaan hanyut saat mencari cacing," tutur AKP Mulyono sembari mengatakan jasad Bripka Aidil sudah diserahkan ke pihak keluarga untuk semayamkan dan dikebumikan.

Bripka Aidil Tambunan, dilaporkan hilang dan hanyut di Sungai Padang, Kota Tebing Tinggi, sejak Senin 7 April 2025. Tepatnya, di Lingkungan II, Kelurahan Tambangan Hulu, Kecamatan Padang Hilir, Kota Tebingtinggi. Berdasarkan hasil keterangan warga sekitar, melihat Aidil pukul 08.30 WIB.

Bus Rombongan Pemudik Kecebur ke Sungai Barumun di Palas, Bayi Berusia 6 Bulan Tewas

Keterangan saksi melihat korban terlihat berada di bantaran sungai. Korban disebut hendak mencari cacing sebelum masuk ke sungai dan tenggelam. "Aku tanya mau ngapain om, dia bilang mau cari cacing. Terus dia tanya, di sini dalam, ku bilang dalam," ungkap saksi mata, Dicky Lustian, yang merupakan warga sekitar lokasi kejadian.

Tidak lama berselang, Aidil terlihat masuk ke dalam sungai. Dicky mengatakan, korban sempat berenang dan menepi. Kemudian, sempat meminta tolong. "Pas kuliat beberapa menit kemudian sudah di tengah, berenang dia ke tepi dekat bambu pas aku mau minta tolong warga lain. Tapi pas dipinggir ku pikir uda selamat, rupanya dia terbawa arus lagi dan hilang," jelas Dicky. Atas kejadian itu, Dicky mengungkapkan apa yang terjadi disampaikan kepada warga lainnya. Selanjutnya, proses pencarian dilakukan hingga saat ini. "Itulah kemudian aku lapor ke adanya orang hanyut dan ditelfonlah oleh Satpam ke polisi," ungkap Dicky. Teks foto: Proses pencarian Bripka Aidil Tambunan dilaporkan hilang di Sungai Padang, Kota Tebing Tinggi.(istimewa/VIVA)