Diikuti 85 Pemotor, CRF Rally Indonesia dan Pertamina Lubricants Jajal Medan - Toba

CRF Rally Indonesia dan Pertamina Lubricants Jajal Medan - Toba.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

"Event hari ini kita berada di Sumatera Utara, explore Medan-Toba 360, perjalanan rally kita 5 hari," ucap Tajul Arifin.

Siap Maju Pilkada Toba, Sereida Tambunan Usung Toba Na Ture, Jaa Na Sere

Tajul menjelaskan jika event Medan-Toba 360 ini akan dilaksanakan selama 5 hari. Mereka akan menjelajahi sejumlah destinasi wisata, salah satunya Gunung Sinabung di Karo.

"Kita akan menjelajah Samosir, Danau Lau Kawar, Gunung Sinabung. Hari pertama kita akan ke Tongging, day kedua kita akan explore Tele dan juga Pangururan, Day ketiga kita akan explore lebih spesifik Pulau Samosir, day empat kita akan menuju Danau Lau Kawar, dan day lima finis lagi di Medan," katanya lagi.

Jadwal PSU di Samosir dan Nisel, Tinggal Menunggu Juknis KPU RI

Kegiatan kali ini diikuti hampir 85 peserta dari sejumlah wilayah di Indonesia. Sebelum event Medan-Toba 360 ini, Tajul mengaku komunitas mereka telah sering menjelajahi beberapa wilayah di Indonesia, seperti Toraja, Belitung, dan Pulau Jawa.

"Rally Indonesia konsisten dengan tempat atau destinasi wisata Indonesia yang terpelosok, tagline kita adalah jelajah negeri sampai ke pelosok tebar kebaikan," tuturnya.

Pereli Asal Kalimantan Selatan, Rihans Variza Juarai Kejurnas Sumut Rally 2024

Dalam kegiatan ini, Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumut, Harun Mustafa Nasution melepaskan rombongan tersebut. Event Medan-Toba 360 sendiri bekerjasama dengan PT Pertama Patra Niaga dan PT Pertamina Lubricants.