MUDA Grand Opening Outlet Baru di Medan, Sajikan Pakaian Busana Muslimah Modern

MUDA buka outlet baru di Kota Medan.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

Pangsa pasar, yang ditawarkan mulai dari usia 25 tahun sampai 35 tahun termasuk market yang paling besar, setelah itu 35 tahun sampai 45 tahun. Di outlet MUDA juga menyediakan fesyen buat wanita yang tidak berhijab, seperti kemeja polos, tunik, dan lainnya.

Wortel Punya Sederet Manfaat untuk Menjadikan Kulit Glowing

“Trend ditahun depan ada beberapa warna yang cukup menarik, kalau dari budayanya sendiri untuk tahun depan kita mengangkat dari Bali. Jadi, kita akan mengeksplor. Tahun ini kita temanya adalah Jawa Timur, kalau tahun depan kita mengangkat temanya Bali dengan warna yang mengikuti trendnya warm tone,” ucapnya.

Warm tone adalah salah satu kategori undertone kulit, yaitu nuansa warna di bawah permukaan kulit yang bernuansa hangat. Lewat peresmian ini, diharapkan MUDA dapat terus menginspirasi kaum hawa, serta membantu mereka untuk menemukan produk berkualitas, serbaguna, ramah di kantong, serta nyaman dikenakan untuk berbagai acara.

Influencer Gotong Royong Bersihkan Medan Zoo dan Serahkan Bantuan Rp 82 Juta untuk Pakan Satwa

Sementara itu, Neni mengatakan khusus untuk Grand Opening outlet MUDA memberi promo 10 persen dan ada juga promo bekerjasama dengan BRI yaitu 60 pembeli pertama dapat potongan Rp50 ribu All item. “Semoga seluruh customer di Medan antusias belanja hari ini,” harap Neni.

Mega Iskanti sebagai influencer yang menjadi bintang tamu di pembukaan outlet MUDA Medan, menambahkan dirinya sudah berkolaborasi sejak tahun 2020 hingga saat ini. Dikatakannya bahwa masyarakat di Kota Medan juga antusias dengan produk MUDA yang memiliki banyak varian warna.

Selebgram Clara Wirianda Hebohkan Jagat Medsos, Disebut Dekat dengan Sosok Pejabat Terkenal Medan

“Alhamdulillah dapat kepercayaan dari MUDA untuk berkolaborasi dan ini sudah yang ketiga, kemaren produk mukenah dan saat ini berlanjut. Semoga semkain laris manis dan semakin dikenal di masyarakat,” tutup Mega.

Sekedar informasi, inisiatif mendirikan MUDA dilatarbelakangi oleh kecintaan terhadap produk fesyen untuk perempuan muslim, serta impian keduanya untuk merancang produk sustainable. Untuk memberi kesan unik dan orisinal, MUDA mengadopsi color palette bernuansa warm tone dan pola yang terinspirasi dari kecantikan alam Indonesia. Gerai offline store MUDA dapat dikunjungi setiap hari pada pukul 10.00-22.00 WIB. Sementara untuk website dan Instagram, pembelian online akan dilayani mulai pukul 10.00–22.00 WIB.