Influencer Gotong Royong Bersihkan Medan Zoo dan Serahkan Bantuan Rp 82 Juta untuk Pakan Satwa

Influencer gotong royong bersihkan Medan Zoo.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

VIVA Medan - Bentuk keprihatinan dengan kondisi Medan Zoo saat ini, warga hingga influencer menggelar aksi bersih-bersih kebun binatang milik Pemerintah Kota (Pemko) Medan itu, Rabu 24 Januari 2024. Selain itu, juga memberikan bantuan Rp 82 juta untuk membantu pakan satwa menghuni Medan Zoo.

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya Jabat Plh Sekda Medan, Ini Penjelasan Benny Siregar

Ada sekitar 300 orang, yang terlibat dalam aksi bersih areal kebun binatang, dari membersihkan kandang-kandang hingga lokasi lainnya di Medan Zoo tersebut. Dalam aksi bersih-bersih, para peserta membawa alat bersih seperti sapu lidi, kantong plastik, hingga serokan sampah. Membersihkan ilalang dan rumput di sekitar kandang, sebagian mereka memakai mesin pembabat rumput.

Setelah itu sampah dimasukkan ke plastik hitam besar. Kegiatan ini, memberikan kontribusi agar kebun binatang, tetap terawat dengan baik kedepannya. Apa lagi, dalam waktu dekat akan ditutup sementara, karena Pemko Medan akan melakukan proses perbaikan Medan Zoo.

Pemko Medan Sediakan Videotron Raksasa untuk Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan

Salah satu koordinator gerakan aksi bersih Medan Zoo, Fahmi mengatakan bersih-bersih di Medan Zoo dilakukan karena tempat itu dalam waktu dekat akan ditutup sementara, karena proses perbaikan.

"Ketika mendengar tempat ini akan ditutup sementara, maka kami menyatakan kami harus meninggalkan tempat ini, dalam kondisi paling layak," kata salah satu koordinator gerakan aksi bersih Medan Zoo, Fahmi kepada wartawan.

Lepas Ribuan Pemudik Lebaran 2024, Bobby Nasution: Bukan Kebut-kebutan, tapi Selamat Sampai Tujuan

Fahmi mengungkapkan sejak Desember 2023, pihaknya banyak mendapatkan informasi terkait dengan kondisi Medan Zoo, yang sangat prihatin dari harimau mati.

Atas hal itu, mereka membuat grup Whatsapp bernama Influencer Medan Supports, untuk mencari pendanaan satwa dilindungi di Medan Zoo. Setelah satu misi, Fahmi mengungkapkan mulai melakukan penggalangan dana, untuk memberikan bantuan biaya pakan satwa penghuni di kebun binatang Medan tersebut.

Halaman Selanjutnya
img_title