Orasi Ilmiah Prof Syawal Gultom: Hasilkan Wawasan Luas dan Wujudkan Karya Besar

Ketua Senat Unimed, Prof. Dr. Syawal Gultom.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

VIVA Medan - Ketua Senat Universitas Negeri Medan (Unimed), Prof. Dr. Syawal Gultom menyampaikan dalam meraih kesuksesan dan kelulusan, ada dukungan dan kontribusi besar dari orang tua. Sehingga, ia mengatakan jangan lupa menyampaikan terima kasih kedua orang tua.

Kemandirian Ponpes Modern Guntur Batubara, Edy Rahmayadi : Saya Sangat Salut

Hal itu disampaikan Prof. Dr. Syawal Gultom dalam orasi ilmiah pada acara wisuda di Auditorium Unimed, Kamis 30 Mei 2024. Ia mengatakan kedua orang tua sudah bersusah payah membiayai perkuliahan hingga bisa beroleh gelar pendidikan dari Unimed.

“Tidak ada alasan untuk tidak berterimakasih kepada kedua orang tua, mereka telah berjuang sekuat tenaga dalam menyekolahkan ananda semua. Berterimakasih lah secara iklas dan segera siapkan diri untuk bisa membalas kebaikan dan perjauangan mereka,” ucap Syawal.

Siswa SDS IT AIKO Lulus 100 Persen, Haflatut Takhrijiyah & Exhibition 2024 Sukses

Syawal mengatakan saat yang tepat bagi semua lulusan untuk mengabdikan ilmu pengetahuan yang diperoleh ke lapangan kehidupan, apakah sebagai PNS, sebagai Pegawai Swasta ataupun sebagai entrepreneurship (wirausahawan). Syawal mengungkapkan apapun pekerjaan yang kelak dipilih tidak menjadi masalah, namun demikian dibutuhkan ada persiapan diri secara sungguh-sungguh.

“Semua boleh bebas memilih pekerjaan apa yang sesuai untuk ananda, terpenting untuk itu perlu persiapan diri yang serius, supaya bisa memperoleh pekerjaan yang tepat," kata Syawal.

SNBT 2024, 4.882 Mahasiswa Baru Lanjut Kuliah di Unimed

Lanjutnya, mantan Kepala Badan Peningkatan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (BPSDMP-PMP) Indonesia itu, bahwa kesuksesan banyak orang dalam memilih pekerjaan yang sesuai baginya 85 persen ditentukan karena persiapan diri yang serius dan bukan karena faktor warisan keluarga. Syawal mengatakan persiapan diri dimaksud adalah seperti semangat belajar sepanjang waktu, dan sebagai pembaca yang kuat.

“Dari membaca yang kuat seseorang bisa menghasilkan wawasan yang luas, serta seseorang bisa wujudkan karya-karya yang besar," sebutnya.

Halaman Selanjutnya
img_title