Hanura Binjai Antar Berkas Bacaleg, Ketua Target 5 Kursi

DPC Hanura Binjai serahkan berkas Bacaleg ke KPU Kota Binjai.
Sumber :
  • VIVA MEDAN

VIVA Medan - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat Kota Binjai mengantarkan berkas bakal calon legislatif ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Binjai Jalan Jenderal Gatot Subroto, Kelurahan Limau Mungkur, Kecamatan Binjai Barat, Minggu 14 Mei 2023.

Gelembungkan Suara di Pileg 2024, Jaksa Tahan 3 Anggota PPK Medan Timur

Ketua DPC Partai Hanura Binjai, Zainal Abiddin Nasution yang memimpin langsung penyerahan berkas bacaleg tersebut dan diterima Ketua KPU, Zulfan Effendi beserta komisioner serta Komisioner Bawaslu Kota Binjai, Arie Nurwanto.

Zainal menyatakan, partai besutan Oesman Sapta Odang di Kota Binjai itu sudah menyerahkan berkas dengan mendaftarkan 35 orang bacaleg-nya.

Golkar Bertemu PKS, Potensi Koalisi dan Usung Ijeck di Pilgub Sumut Terbuka

"Dan keterwakilan 30 persen. Artinya, jumlah tersebut 100 persen dan sesuai jumlah kursi yang dibutuhkan," ungkap Zainal.

Katanya, Hanura Binjai menargetkan merebut 5 kursi DPRD Binjai pada Pileg 2024 mendatang.

Seleksi Tertulis Calon Anggota PPK di Nias Barat Tidak Sistem CAT

"Kita kembalikan kejayaan Partai Hanura seperti tahun 2014-2019 lalu, yakni memperoleh 3 kursi. Insya Allah tahun depan 2024, 5 kursi legislatif di Kota Binjai," serunya.

Zainal juga mengaku akan ikut bertarung pada Pileg 2024 mendatang.

"Saya akan ikut bertarung di daerah pemilihan 5 Kota Binjai, Kecamatan Binjai Selatan," tambahnya.

Ia menambahkan, berkas yang dibawa DPC Partai Hanura Binjai sudah lengkap. Karena itu, ia memohon doa dan dukungan dari masyarakat.

"Kami juga mengimbau kepada masyarakat agar menggunakan hak pilihnya pada Pemilu mendatang," bebernya seraya berujar, semoga pihaknya tetap amanah sehingga bisa menjadi perpanjangan tangan untuk menampung aspirasi dan keluhan masyarakat.

Kepada pengurus dan kader, ia menyerukan untuk tetap optimis untuk membesarkan Partai Hanura di Kota Binjai dan mengawal surat suara partai hingga masa tahapan penghitungan nanti.

"Tetap jaga kekondusifan Kota Binjai. Ingat, suara rakyat adalah suara Hanura," tandasnya.