Debt Collector Garang Memaki Polisi, Pucat saat Ditangkap di Maluku

Penampakan debt collector yang bentak polisi ditangkap di Maluku.
Sumber :
  • VIVA

VIVA Medan - Debt collector yang memaki Aiptu Evin Susanto tak berkutik saat ditangkap Ditreskrimum Polda Metro Jaya di kampung halamannya di Saparua Ambon, Maluku.

Harga Gula Meroket, Ini Kata Kadis Perindag ESDM Sumut

Polisi memburu langsung debt collector yang memaki polisi saat coba membantu mengurus kasus penarikan mobil selebgram Clara Shinta.

 

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap dan Tersangka Kasus Narkoba, Profilnya Mengejutkan

"Salah satu debt collector yang viral diamankan di Pulau Saparua, Provinsi Maluku," ucap Kepala Subdirektorat Reserse Mobile Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Polisi Titus Yudho Uly melansir VIVA, Kamis 23 Februari 2023.

Pria garang yang memaki polisi itu diketahui berinisial LS. Dengan tangan diborgol, wajahnya tampak pucat saat digiring petugas ke Mapolda Metro Jaya. LS dengan perawakan kumis tebal itu mengenakan hoodie zipper berwarna hitam.

Prapid Pelaku Pembunuhan Dikabulkan, Keluarga Fajar Siringoringo Desak Polisi Lanjutkan Proses Hukum

Baca juga:

Badannya tidak terlalu tinggi. Dia memakai celana jeans biru saat digiring polisi. LS bertubuh gempal dan kulitnya sawo matang. Tangannya pun diborgol saat dibawa polisi.

"Kami subdit Resmob komitmen melaksanakan perintah bapak Kapolda untuk melawan aksi premanisme. Kalian bisa berlari tapi kalian tidak bisa bersembunyi," tegasnya.

LS bersama dua rekannya sebagai debt collector memaki anggota Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Kelurahan Menteng Dalam, Aiptu Evin Susanto. Dua rekan LS sebelumnya sudah ditangkap.

Debt collector yang bentar polisi ditangkap.

Photo :
  • Kolase/MEDAN VIVA

"Ya, ada yang sudah kami amankan," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Hengki Haryadi kepada wartawan, Rabu 22 Februari 2023.

Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran geram dengan kasus debt collector yang membentak anggota polisi. Ia menilai beberapa waktu belakangan ini preman merajalela di Ibu Kota. Hal itu diungkapkan Fadil saat analisa dan evaluasi mingguan bersama jajarannya.

Awalnya, Irjen Fadil menyinggung perihal kasus debt collector yang menarik paksa mobil warga bahkan hingga memaki anggota kepolisian yang coba menyelesaikan masalah itu. Kasus yang dimaksud terkait dengan selebgram Clara Shinta.