Harga Gula Meroket, Ini Kata Kadis Perindag ESDM Sumut

Kadis Perindag ESDM Sumut, Mulyadi Simatupang.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

VIVA Medan - Harga gula di Sumatera Utara meroket, dengan harga terpantau di pasar mencapai Rp 18 ribu per kilogram. Namun Provinsi ini, tidak termasuk dalam wilayah yang diberlakukan program relaksasi harga oleh Pemerintah Indonesia.

Wujudkan Kemandirian Pangan, Pemprov Sumut Dorong Pemanfaatan Lahan Kosong

Hal itu, diungkapkan oleh Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan Energi dan Sumber Daya Mineral (Disperindag ESDM) Sumut, Mulyadi Simatupang, kepada wartawan, di Kota Medan, Kamis 26 April 2024.

"Terkait harga gula, hampir di semua daerah mengalami kenaikan, dan Pemerintah juga sudah menyesuaikan harga terbaru untuk harga eceran tertinggi (HET) semula 16.000/kg sekarang menjadi 17.500/kg," ucap Mulyadi.

Optimis Menang di Dairi Pada Pilgub Sumut, Edy Rahmayadi: Yakin Peroleh 70 Persen Suara

Untuk diketahui, pemerintah melalui Badan Pangan Nasional memberlakukan relaksasi harga gula konsumsi di tingkat konsumen menjadi Rp 16.000/kg, atau Rp 17.000/kg.

Relaksasi harga itu diberlakukan di wilayah Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat, Papua Pegunungan, Papua Tengah, Papua Selatan, Papua Barat Daya, dan wilayah Tertinggal, Terluar, Terpencil, dan Pedalaman (3TP).

Canangkan Swasembada Pangan di Sumut, Edy Rahmayadi Siapkan Konsep Food Estate di Dairi

Sedangkan, relaksasi harga gula konsumsi di tingkat konsumen diketahui dilakukan untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga gula di dalam negeri. 

Mulyadi menjelaskan bahwa kenaikan harga gula diduga picu impor gula berjalan dengan baik. Sehingga pasokan dan distribusi masih bersumber dari dalam negeri

Halaman Selanjutnya
img_title