Arit Rumput di Pinggir Sungai Buaya, Komarudin Terseret Arus dan Ditemukan Tewas

Basarnas Medan saat melakukan pencarian korban tenggelam di Sungai Buaya.
Sumber :
  • Dok Basarnas Medan

VIVA Medan - Seorang pria bernama Komarudin Abdullah Siregar (31), terseret arus dan tenggelam di Sungai Buaya, tepatnya Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, Minggu 19 Mei 2024.

Kampanye Akbar ADIL 'Pecah', Dihadiri Ribuan Masyarakat Deliserdang

Berdasarkan informasi diperoleh, Komarudin yang merupakan warga Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang itu, saat kejadian sedang mengarit rumput untuk pakan ternaknya, Minggu sore, 19 Mei 2024, sekitar pukul 16.00 WIB.

Saat itu, debit air sungai tiba-tiba meluap. Sehingga membuat korban panik dan berusaha naik ke daratan. Namun, korban tiba-tiba terpeleset sehingga Komarudin langsung hanyut dan tenggelam hingga terseret arus Sungai Buaya itu.

3 Puskesmas di Deliserdang Terima Penghargaan dari Kemenkes RI

Warga sekitar yang mengetahui kejadian tersebut, berusaha melakukan pencarian. Namun, tak kunjung ditemukan hingga akhirnya kejadian tersebut dilaporkan ke Kantor Basarnas Medan.

Kepala Kantor Basarnas Medan, Mustari mengungkapkan pihaknya menerima laporan hanyut langsung turun ke lokasi pada sore itu hingga korban berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, sejauh sekitar 19 km dari lokasi awal korban dinyatakan hanyut, Senin sore, 20 Mei 2024, sekitar pukul 14.50 WIB.

Hadiri Gendang Guro Guro Aron, Asri Tambunan-Lom Lom Disambut Tari Khas Karo

Mustari mengatakan bahwa pencarian dilakukan dengan cara scouting darat, dengan menyusuri sepanjang tepi sungai dan melakukan penyisiran menggunakan perahu rafting.

"Benar, jasad korban telah ditemukan siang tadi oleh Tim SAR Gabungan dan langsung dibawa menuju rumah duka menggunakan kendaraan Double Cabin Basarnas Medan, selanjutnya langsung diserahkan kepada pihak keluarga korban untuk dilakukan persemayaman," sebut Mustari.