Disdamkarmat Kota Medan Launching Inovasi Pelaksanaan Aksi Perubahan

Disdamkarmat Kota Medan launching
Sumber :
  • Istimewa/MEDAN VIVA

VIVA Medan - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kota Medan melaunching Inovasi Pelaksanaan Aksi Perubahan, Selasa (8/8/23). Lounching Inovasi ini berlangsung di Kantor Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Medan Jalan Candi Borobudur No 2 Medan.

Masuk 12 Besar PPD, Pj Gubsu: Jadi Pemicu Kualitas Pembangunan Sumut

Dalam launching Aplikasi tersebut, Kepala Bidang Pemadaman Irsan Idris Nasution menjelaskan bahwa ada 3 Aplikasi yang diluncurkan dan ketiganya memiliki manfaat bagi Disdamkarmat maupun Masyarakat. Ketiga Aplikasi itu adalah Aplikasi Silaser Super, kedua Sipeka bakar dan Ketiga Skakmat.

“Silaser Super ini memberi kemudahan bagi Masyarakat dalam mengakses layanan permohonan, registrasi dan pendaftaraan pelatihan/sosialisasi pencegahan dan penanggulangan bencana kebakaran, serta memberi informasi terkait pelayanan pencegahan kebakaran dari DPKP Kota Medan,” jelas Irsan Nasution di dampingi Kepala Bidang Pencegahan Zulfan Effendi, serta Kepala Seksi Informasi dan Pengolah Data Ari Harahap.

Gudang Amunisi TNI di Bogor Terbakar, Proyektil Nyasar ke Rumah Warga

Petugas pemadam kebakaran Medan padamkan api (Ilustrasi).

Photo :
  • Tangkapan Layar Pusdalops BPBD Medan

Kemudian, Irsan Nasution mengatakan bahwa Aplikasi kedua yaitu Sipeka Bakar merupakan Aplikasi yang digunakan untuk mendukung penyediaan pelayanan yang lebih cepat, tepat dan akurat kepada masyarakat terkait laporan darurat pemadaman kebakaran di Medan dalam menentukan titik lokasi.

Dua Balita di Simalungun Tewas di Dalam Rumah, Saat Terjadi Kebakaran

“Dan ketiga Aplikasi Skakmat, ini merupakan Aplikasi yang dapat diakses oleh masyarakat untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik mulai dari penerimaan laporan terkait insiden kebakaran dan penyelamatan serta menyediakan informasi yang akurat,” tutup Kabid Pemadam Disdamkarmat Kota Medan.

Lounching Inovasi ini di hadiri oleh Kepala Seksi Pemadaman, Kepala UPT, KASUBBAG UPT, Kepala Regu, Wakil Kepala Regu serta kegiatan tersebut buka oleh Plh.Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Medan, Muhammad Yunus S.STP.