Nobar Pertemuan Anies-AHY, Kader Demokrat Binjai Siap Bekerja

Demokrat Binjai nobar deklarasi Anies Baswedan Capres 2024.
Sumber :
  • Istimewa/MEDAN VIVA

VIVA Medan - Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Kota Binjai menggelar nonton bareng (nobar) pertemuan Anies Baswedan dengan Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang disiarkan secara daring, Kamis 2 Maret 2023.

Dipastikan Tidak Didukung PDIP di Pilgub Sumut 2024, Rapidin : Bobby Nasution Sudah Dipecat

Ketua DPC Partai Demokrat Binjai, H Juli Sawitma Nasution beserta kader lainnya hadir mengikuti nobar tersebut. Ketua DPC Partai Demokrat yang akrab disapa Sawit menyatakan, nobar merupakan instruksi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk semua DPC Demokrat se-Indonesia.

"Kami diminta untuk mencermati perkembangan dipusat, untuk selanjutnya di implementasikan di daerah," ujarnya.

Hadapi Pilkada Serentak 2024, Bawaslu Sumut Terima Masukan Berbagai Elemen

Ia menuturkan, pertemuan Anies dan AHY merupakan bagian dari kesepakatan koalisi perubahan untuk mengusung Anies sebagai Calon Presiden di Pemilu 2024.

"Proses koalisi perubahan ini merupakan bagian dari pemenangan pemilu 2024. Untuk itu, kami seluruh kader Demokrat yang ada di Kota Binjai siap untuk menyukseskan program dan instruksi dari DPP," katanya.

Saksi AMIN Mundur Sebelum Sidang di MK, Mulai Petugas Pemilu, Kades hingga ASN

Ia menambahkan, pertemuan kedua tokoh politik Indonesia itu merupakan angin segar bagi kader Demokrat di Kota Binjai. Hal ini lantaran banyaknya masukan masyarakat yang menginginkan agar sosok Anies dapat berpasangan dengan AHY dalam memimpin Indonesia 2024 mendatang.

"Masyarakat sangat mengidolakan Anies sebagai calon presiden, kami banyak terima masukan dan bisikan bahwa mayoritas masyarakat ingin Anies memimpin negara ini didampingi oleh AHY. Adanya pertemuan Anies-AHY ini, semoga bisa mewujudkan cita-cita masyarakat," ungkap Sawitma.

Halaman Selanjutnya
img_title