Volunteer PON 204 Wilayah Sumut, Tercatat Sudah Capai 50 Ribu Pendaftar

Pj Gubernur Sumut, Agus Fatoni.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

VIVA  Medan - Volunteer pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Tahun 2024, wilayah Sumut, tercatat sudah mencapai 50 ribu pendaftar. Dengan target volunteer yang direkrut sebanyak 70 ribu orang.

Anies Baswedan Berikan Dukungan: Selamat Berjuang Pak Edy Rahmayadi

Melihat angka tersebut, Penjabat (Pj) Gubernur Sumut Agus Fatoni terus mengajak masyarakat untuk ikut mendaftar sebagai volunteer PON.

“Semua bisa berpartisipasi menyukseskan PON, bisa berkontribusi dengan volunteer. Saat ini, pendaftar sudah mencapai 50 ribu orang dan akan kita catatkan ke Rekor MURI untuk volunteer PON terbanyak se-Indonesia,” ucap Penjabat (Pj) Gubernur Sumut Agus Fatoni kepada wartawan, saat pembukaan North Sumatera Innovation 2024 di Halaman Parkir Kantor Gubernur, Kota Medan, Rabu 31 Juli 2024.

Jaga Netralitas di Pilkada 2024, Kemenko Polhukam Minta ASN, TNI/Polri Bekerja Sesuai Undang-undang

Sebagai informasi, volunteer terbagi menjadi tiga, diantaranya blue volunteer, green volunteer dan yellow volunteer. Blue Volunteer adalah mereka yang tetap bekerja, beraktivitas, sebagaimana keseharian. Kemudian, Green Volunteer, mereka yang secara langsung terjun dalam pelaksaan event dan akan tergabung dalam struktur panitia pelaksana. Terakhir, Yellow Volunteer adalah mereka yang terlibat di event untuk tujuan belajar dan mendapatkan pengalaman.

Selain volunteer, masyarakat juga bisa berkontribusi sesuai kapasitasnya masing-masing. Menurutnya, dengan bersama-sama maka pelaksanaan PON akan sukses.

Wujudkan Kemandirian Pangan, Pemprov Sumut Dorong Pemanfaatan Lahan Kosong

“Bisa berkontribusi dengan menjadi volunteer, pasang spanduk, pasang iklan, pasang poster, upload di medsos, mari kita semarakkan PON ini,” ucap Fatoni.

Tak hanya itu, Fatoni juga memperkuat sinergi dengan seluruh pihak, termasuk Forkopimda Sumut dan tokoh masyarakat dalam menyukseskan PON. Hal ini dikarenakan tanpa kebersamaan, PON 2024 tidak akan berjalan sukses.

Halaman Selanjutnya
img_title