5 Pelaku Penembakan Mantan Anggota DPRD Langkat Ditangkap, Motif Gegara Bisnis Sawit

Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak tunjukan barang bukti.
Sumber :
  • Polda Sumut

VIVA - Kasus penembakan mantan anggota DPRD Langkat, Paino (47), yang dilatarbelakangi bisnis perkebunan sawit. Tim gabungan Ditreskrimum Polda Sumut dan Polres Langkat tangkap 5 orang yang terlbat dalam kasus pembunuhan ini.

Hakim PTUN Medan Putuskan Pemberhentian dan Penunjukan Korsek Bawaslu Langkat Sah

Kelima tersangka, otak penembakan LS Ginting alias Tosa (26) warga Bukit Dinding Desa Besilam Bukit Lembasa Kecamatan Wampu Kabupaten Langkat, D Bangun (38) warga Desa Timbang Jaya Kecamatan Bahorok Kabupaten Langkat.

Kemudian, P Sembiring (43) warga Desa Gunung Tinggi Kecamatan Sirapit Kabupaten Langkat, MH alias Tio (27) warga Kelurahan Perdamaian Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat dan SY alias Tato (27) warga Kelurahan Bingai Kecamatan Wampu Kabupaten Langkat

Guru Honorer Dipecat Karena Ikut Demo Dugaan Kecurangan Seleksi PPPK Langkat Diduga Intimidasi

Baca juga:

Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak mengatakan, kelima tersangka diamankan dari lokasi yang berbeda-beda. Motif penembakan, bisnis Tosa dalam usaha kelapa sawit di Kabupaten Langkat terganggu oleh keberadaan korban.

Guru Honorer Ikut Demo Dugaan Kecurangan Seleksi PPPK Langkat Dipecat

"Ini berkaitan dengan usaha, Tosa memiliki usaha mengumpulkan sawit," ungap Panca dalam paparannya di Mapolda Sumut, 13 Februari 2023 siang.

Halaman Selanjutnya
img_title