Polda Sumut Gerebek Pembuatan Oli Palsu di Deliserdang, 4 Pekerja Tersangka - Pemilik Kabur
- Polda Sumut
"Mesin kemasan oli, kardus," ucap perwira Melati tiga itu.
Sementara itu, Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Sumut, Kombes Pol Teddy Marbun mengatakan pihaknya sedang mendalami bahan baku oli yang diproduksi oleh para pelaku tersebut.
"Untuk bahan baku (olinya) masih kita dalami dan kita cek. Berapa kadar olinya masih kita dalami dan dari mana bahan bakunya ya," kata Teddy.
Teddy mengatakan modus kejahatan ini, para pelaku memproduksi sendiri botol dan stiker berbagai merk oli. Serta kardus kemasan oli juga mereka buat sendiri sehingga menyerupai yang asli.
"Mereka mengemas sendri. Seluruh botol dan stiker berbagai merk oli mereka produksi sendiri. Sehingga menyerupai yang asli," ucap Teddy.
Setelah oli dimasukan ke botol yang sudah disiapkan mereka, selanjutnya para pelaku mengedarkan ke pasaran.