Panjat Tebing Sumut Berpeluang Hadapi Juara Olimpiade Veddriq Leonardo di PON 2024

Atlet panjat tebing Sumut.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

VIVA Medan - Atlet panjat tebing nasional yang sukses meraih medali emas di ajang prestisius Olimpiade 2024, Veddriq Leonardo, diprediksi akan tampil di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumut. Bila ini terjadi, akan menjadi tantangan bagi atlet panjat tebing Sumut sang juara yang mewakili daerahnya, Kalimantan Barat (Kalbar).

Unimed Dukung Pickleball Jadi Cabor Utama Dipertandingkan Pada PON Selanjutnya

Diketahui, Veddriq meraih medali emas Olimpiade Paris 2024 di nomor speed putra, usai mencatakan waktu tercepat 4.75 detik, ungul dari wakil China, Wu Peng (4.77). Raihan Veddriq ini persembahan emas perdana bagi kontingen Merah Putih. Terlebih lagi, nomor speed baru pertama kali dipertandingkan di Olimpiade dan di Paris 2024 menjadi debut Veddriq di pesta olahraga dunia tersebut.

Pelatih speed panjat tebing Sumut, Wahyu Sahputra menyebut, Veddriq kemungkinan bakal turun di PON 2024 bersama kontingen Kalimantan Barat (Kalbar). Tak hanya itu, para atlet penghuni Pelatnas panjat tebing lainnya juga kemungkinan bakal turun di PON 2024 untuk membela daerah atau provinsinya masing-masing.

Dukung Pelaksanaan PON XXI, KAI Sumut Sajikan Promo Spesial Tiket KA Sribilah, Cek Rutenya

"Gak masalah, pada intinya kami siapapun lawannya kita siap tempur, mau dia juara dunia ataupun juara olimpiade. Yang penting saat di lapangan (saat lomba) kita belum pernah tahu (hasilnya), karena semua belum ada yang pasti," kata Wahyu kepada awak media, Minggu 11 Agustus 2024.

Atlet panjant tebing Indonesia, Veddriq Leonardo, raih emas di Olimpiade Paris 2024.

Photo :
  • Instagram @veddriq
Pembukaan PON XXI di Sumut Dipadati Ribuan Masyarakat dan Dihibur J-Rocks

Akan tetapi, lanjut Wahyu, keyakinan bisa bersaing dengan nama-nama tenar tersebut terutama di kategori beregu. Menurutnya, peluang setiap daerah untuk meraih medali di PON 2024 nanti di kategori beregu sangat terbuka lebar. 

Untuk kategori perorangan, tambah Wahyu, para atlet Pelatda panjat tebing Sumut yang dipersiapkan untuk PON ke-21 ini juga tak akan menyerah meski berpeluang akan dihadapi para juara dunia dan Olimpiade.

Halaman Selanjutnya
img_title