Aksinya Dipergoki, Komplotan Pencurian dan Pembobolan Rumah Ditangkap - 2 Pelaku Diburu

Tersangka komplotan spesialis pencurian pembobolan rumah dibekuk.
Sumber :
  • Dok Polres Pelabuhan Belawan

VIVA Medan - Aksi kejar-kejaran terjadi saat penangkapan komplotan spesialis pencurian dan pembobolan rumah oleh Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan. Komplotan ini ditangkap usai aksinya gagal dan dipergoki warga.

Remaja di Medan Tewas Dibacok Parang Sisir, 7 Pelaku Ditangkap Polisi

Pelarian komplotan spesialis pencurian pembobolan rumah ini berakhir di kawasan Batang Kilat, Kelurahan Sei Mati Kecamatan Medan Labuhan, Kamis 6 Maret 2025 pukul 17.30 WIB. Aksi kejar-kejaran bersama warga berawal dari Jalan Young Panah Hijau Kelurahan Labuhan Deli, Kecamatan Medan Marelan.

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, menjelaskan keberhasilan penangkapan ini berawal dari patroli Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan bersama personel lainnya untuk mencegah kejahatan jalanan menjelang berbuka puasa.

Gagalkan Pencurian Kabel Sinyal di Jalur Rel KA, KAI Sumut Berikan Penghargaan kepada Petugas Kebersihan

“Saat sedang berpatroli di Jalan Yong Panah Hijau, petugas melihat sebuah mobil Avanza melaju dengan kecepatan tinggi. Mobil tersebut ternyata sedang kabur dari kejaran warga,” ungkap AKBP Janton Silaban dalam keterangannya diterima Sabtu 8 Maret 2025.

Menyadari hal itu, Tim Macan melakukan pengejaran. Dalam upaya kabur, para pelaku bahkan nekat hampir menabrak petugas yang berusaha menghentikan kendaraan mereka. Namun, pelarian mereka akhirnya terhenti di kawasan Batang Kilat setelah mobil para pelaku tumpangi menabrak lubang dan tidak bisa melaju lagi.

Polisi Bongkar Gudang Sabu 72 kg di Perumahan Mewah di Medan, Sindikat Gunakan Aplikasi Zangi

Barang bukti senjata dan alat yang digunakan para pelaku tiap beraksi.

Photo :
  • Dok Polres Pelabuhan Belawan

Saat mobil berhenti, enam pelaku berhamburan berlari ke berbagai arah. Tim Macan berhasil menangkap empat orang, yakni Taufiq (23), Bambang (33), Sakti (44), dan Budi (50). Sementara dua lainnya, Faisal dan Yudi, berhasil kabur dan kini berstatus Daftar Pencarian Orang (DPO).

Halaman Selanjutnya
img_title