Gelar Nobar Timnas, Pesan Arifuddin Maulana: Anak Muda Tidak Bisa Disetir Segelintir Orang

Masyarakat Muda menggelar nonton bareng Timnas Indonesia vs Australia.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

Arifuddin Maulana mengungkapkan kondisi PSMS Medan harus berjuang di Liga 2 Indonesia musim 2024/2025, untuk mampu menembus Liga 1 Indonesia. Tapi, ayam kinantan dihadapi dengan situasi tidak memiliki Stadion atau kandang untuk berlaga.

Opening Ceremony PON 2024, Jalan Sekitar di Stadion Baharuddin Siregar Dilakukan Rekayasa Lalulintas

Hal itu, dikarenakan Stadion Teladan Medan yang selama ini menjadi kandang PSMS sedang dilakukan renovasi oleh Pemko Medan dan Stadion Utama di Kabupaten Deliserdang, belum selesai pengerjaan. Tinggal yang bisa digunakan Stadion Baharoeddin Siregar, Kabupaten Deliserdang.

"Kita tahu dengan kondisi Stadion sekarang, dengan infrastruktur, ya kita klub bola paling kasihan di Indonesia lah. Kita tetap berjuang, ini identitas Sumatera Utara yang harus jaga bersama," ucap Arifuddin Maulana.

Petinju dan Eks Pemain PSMS Legendaris Jadi Pembawa Api Obor Open Ceremony PON 2024

Dalam acara nobar ini, didukung oleh Bacalon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi - Hasan Basri Sagala. Kegiatan ini, juga berhadiah kepada penonton berupa jersey PSMS Medan hingga bola kaki dan lainnya.