Mendagri Tunjuk Sekda Labuhanbatu Selatan Jabat Pj Bupati Batubara

Sekda Kabupaten Labusel, Heri Wahyudi.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

VIVA Medan - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Tito Karnavian menunjuk Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Labuhanbatu Selatan (Labusel), Heri Wahyudi, sebagai Pj Bupati Batubara untuk menggantikan Nizhamul.

Polres Labusel Amankan Dua Pria Paruh Baya, Tertangkap Basah Curi Perhiasan di Toko Emas

Pergantian Pj Bupati Batubara itu, dibenarkan oleh Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setdaprov Sumut, Harianto Butarbutar kepada wartawan, di Kota Medan, Minggu 16 Juni 2024.

"Mendagri menunjuk Pak Heru Wahyudi, Sekdakab Labusel sebagai Penjabat Bupati Batu Bara," kata Herianto Butarbutar.

Gapeksindo Ajak Cakada di Pilkada 2024 Tampilkan Gagasan Kontruksi dalam Pembangunan

Penunjukan Heri Wahyudi tersebut, kata Harianto, diketahui pihaknya setelah menerima surat instruksi pelantikan dari Mendagri. "Sudah kita terima suratnya," jelasnya.

Pj Bupati Batubara, Nizhamul mendampingi Presiden RI, Joko Widodo saat kunjungan kerja di Kabuaten Batubara.

Photo :
  • Istimewa/VIVA Medan
Dirjen Bina Keuda Agus Fatoni Ditunjuk Jokowi Pj Gubernur Sumut, Hassanudin Jabat Pj Gubernur NTB

Namun demikian Pemprov Sumut, jelas Harianto lebih lanjut, tidak mengetahui Ikhwal pergantian Pj Bupati Batu Bara. "Karena sesuatu apa, dan mengapa, tentu bukan ranah kami yang menjawab," ujarnya.

Ia menjelaskan terhadap kinerja setiap penjabat kepala daerah, selalu dievaluasi Mendagri secara berkala. "Nah apakah memang karena hasil evaluasi mengharuskan ada pergeseran atau karena faktor lain, itu wewenang Mendagri," tambahnya.

Halaman Selanjutnya
img_title