Bus Pariwisata Tabrak Pejalan Kaki di Toba, Dua Tewas dan 2 Orang Lagi Luka-luka

Bus pariwisata tabrak 4 pejalan kaki di Kabupaten Toba.
Sumber :
  • Dok Polres Toba

"Setibanya, di lokasi diduga sopir mengantuk dan tidak hati-hati. Sehingga menabrak 4 orang pejalan kaki, yang sedang berjalan di pinggir jalan (lokasi kejadian)," ucap R Aritonang, dalam keterangannya, Sabtu 18 Mei 2024.

Percepatan Persiapan PON 2024, Pj Gubernur Sumut: Kita Harus Berlari Kencang

R Aritonang mengungkapkan, pasca kejadian bus pariwisata itu, oleng dan mengalami kerusakan pada bagian kaca samping sebelah kiri dan bagian body samping sebelah kiri.

"Akibat kejadian tersebut, 4 korban dari pejalan kaki. Dimana, 2 pejalan kaki meninggal dunia dan 2 pejalan kaki yang masih anak-anak mengalami luka berat," tutur R Aritonang.

Jaga Nama Baik Sumut, Pj Gubernur : Komitmen Untuk Menyukseskan PON 2024

Sementara sopir dan 25 penumpang dalam keadaan selamat. Sedangkan, seluruh korban meninggal dunia dan alami luka-luka dievakuasi ke RSUD Porsea, Kabupaten Toba. Menerima laporan kecelakaan tersebut, Satlantas Polres Toba turun ke lokasi kejadian melakukan evakuasi korban, olah TKP dan memeriksa saksi-saksi.

Untuk saat ini, bus pariwisata diamankan di Markas Polres Toba. Sedangkan, sang sopir menjalani pemeriksaan petugas kepolisian dalam proses penyidikan kasus tabrakan maut itu.

Periksa Kepsek SMAN 8 Medan, Ombudsman Ungkap Fakta Baru Kasus Siswi Tinggal Kelas