Pembalap Aquabike Danau Toba 2023 Mulai Berdatangan Melalui Bandara Kualanamu dan Silangit

Pembalap Aquabike tiba di Bandara Silangit dan Bandara Kualanamu, Sumut.
Sumber :
  • Polda Sumut

VIVA Medan - Sejumlah peserta atau pembalap yang akan mengikuti Aquabike Jetski Championship 2023 Danau Toba, sudah tiba dari Bandara Silangit Kabupaten Tapanuli Utara dan Bandara Kualanamu Internasional Airport, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara.

Sosialisasi Makan Bergizi Gratis di Karo, Ini Kata Anggota Komisi IX DPR RI Delia Pratiwi

Berdasarkan informasi diperoleh dari Polda Sumut, para delegasi peserta atau pembalap Aquabike Jetski Danau Toba sudah tiba, yakni Deivis Zizas (Lithuania), Alessandro Marmieri (Italia), Daniele Salati (Italia), Ettore Barbero (Italia) dan Rui Messena Viegas (Portugal) dan beberapa nama pembalap internasional lainnya.

Kepala Bidang Humas Polda Sumut, Kombes Hadi Wahyudi mengungkapkan para pembalap itu, mengungkapkan bahwa para pebalap mulai berdatangan sejak, Sabtu kemarin, 18 November 2023.

Langkah Polres Nias Tindak Lanjuti Laporan Pramugari Wings Air Terhadap Anggota DPRD Sumut

"Hingga diprediksi Senin mendatang, para pembalap dan peserta Aquabike Jetski, terus datang atau tiba di Bandara Kualanamu dan Sisingamangaraja XII Silangit," kata Hadi, Minggu 19 November 2023.

Hadi mengungkapkan bahwa setiap rombongan pembalap Aquabike, mendapatkan pengawalan dari petugas kepolisian dari keluar bandara hingga ke Hotel. Termasuk, selama kegiatan pelaksanaan kejuaraan dunia itu, berlangsung.

Usai Laporkan Anggota DPRD Sumut ke Polisi, Pramugari Wings Air Jalani Pemeriksaan dan Visum

Hadi mengatakan Polda Sumut, senantiasa menjamin keamanan dan kenyamanan para peserta selama mengikuti event ini di Danau Toba.

"Tentunya masih ada para delegasi lainnya akan tiba menjelang hari H digelarnya Aquabike Jetski ini," tutur Hadi.

Halaman Selanjutnya
img_title