Bicara Bacawapres Ganjar Pranowo, Ini Kata Hari Tanoesoedibjo

Ketua Umum Perindo, Hary Tanoesoedibjo saat pertemuan dengan Bacaleg se-Sumut di Medan.
Sumber :
  • Istimewa/MEDAN VIVA

VIVA Medan - Partai Persatuan Indonesia (Perindo) sebagai salah partai politik yang mengusung Bakal Calon Presiden (Bacapres) 2024, Ganjar Pranowo, belum mau terbuka siapa sosok yang layak sebagai Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) mendampingi Gubernur Jawa Tengah itu, di Pilpres 2024.

Polda Sumut Tekan Angka Kriminalitas, Ahmad Sahroni: Harus Dipertahankan Demi Keamanan

Hal itu, disampaikan oleh Ketua Umum (Ketum) Perindo, Hary Tanoesoedibjo kepada wartawan, usai melakukan pertemuan dengan Bacaleg Perindo di Santika Dyandra Hotel, Kota Medan, Senin 7 Agustus 2023.

Untuk diketahui, saat ini sudah mengemuka sejumlah partai yang mengemuka Bacawapres memiliki potensi menemani Ganjar di Pilpres. Adapun nama-nama bakal Cawapres muncul di antaranya Erick Thohir, Sandiaga Uno, dan Muhaimin Iskandar.

Demo Tolak UU TNI Terus Menggalir, Ahmad Sahroni: Wajar Terjadi Dimanika

“Kita belum, menyebutkan perihal tenggat waktu untuk mengumumkan siapa Bakal Cawapres yang akan didukung sebagai pendamping Ganjar Pranowo,” kata Hari Tanoesoedibjo.

Setelah dari Medan, Hary Tanoe akan langsung ke Padang, Sumatera Barat (Sumbar) untuk melakukan hal yang sama kepada para Bacaleg di sana.

Mahasiswa Unjuk Rasa Tolak UU TNI di Gedung DPRD Sumut, Sempat Memanas dengan Polisi

“Setelah dari Medan saya langsung ke Padang untuk memberi pembekalan kepada Caleg se-Sumbar,” tutur Hari Tanoesoedibjo.

Ketua Umum Perindo, Hary Tanoesoedibjo target partainya raih 10 persen suara di Pemilu 2024.

Photo :
  • BS Putra/MEDAN VIVA
Halaman Selanjutnya
img_title