Perenang Jabar dan Jatim Boyong Emas Renang Perairan Terbuka 10 KM di PON 2024

Penyerahan medali renang perairan terbuka 10 km PON 2024 Aceh-Sumut.
Sumber :
  • Dok PB PON 2024 Wilayah Sumut

VIVA Medan - Perenang asal Jawa Barat (Jabar) dan Jawa Timur (Jatim), berhasil memboyong emas renang perairan terbuka nomor 10.000 meter kelompok putra dan putri, di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Tahun 2024, Aceh-Sumut. Pertandingan berlangsung di perairan Danau Toba, Kabupaten Simalungun, Sumut, Selasa kemarin, 10 September 2024.

Dukung Pemekaran Sumut Jadi Provinsi Tapanuli, Edy Rahmayadi : Infrastruktur Harus Disiapkan

Atlet dari Jawa Barat, Aflah Fadlan Prawira sabet medali emas kategori putra dan atlet dari Jawa Timur, Adinda Larasati Dewi Kirana merebut medali emas untuk kelompok putri. Para atlet sebanyak 14 peserta dengan piawai menunjukkan kebolehan dan ketangguhannya di permukaan air Danau Toba yang berada di atas 1.000 mdpl ini.

Aflah Fadlan Prawira, mampu menorehkan waktu tercepat, 2 jam 11 menit, 51 detik sekaligus mempersembahkan medali emas untuk kontingen Jawa Barat. Medali perak direbut Alexander Adrian dari Sulawesi Tengah dengan waktu 2 jam 15 menit 56 detik meraih medali perak, dan medali perunggu menjadi milik atlet Jawa Timur, M Dimas Permana Taufik dengan waktu 2 jam 16 menit 16 detik.

Aquabike 2024 Berjalan Aman, Polda Sumut Sukses Laksanakan Pengamanan

Sedangkan kategori putri, atlet Jawa Timur Adinda Larasati Dewi Kirana memastikan medali di tangannya dengan waktu tempuh 2 jam 19 menit 31 detik , disusul Virgin Silvia Nathan dari Jawa Barat dengan waktu 2 jam 28 menit 16 detik meraih perak, dan Dwiyaning Aprillia Putri dari Bali meraih perunggu dengan waktu 2 jam 28 menit 39 detik.

Atas capaian terbaik di PON ini, Aflah Fadlan Prawira mengucapkan rasa syukur apa diraihnya tersebut. Ia mengaku mengikuti PON dan meraih medali, sudah melalang buana ikut lomba renang dalam dan luar negeri ini.

KORMI Sumut Siap Gelar Festival Olahraga Tingkat Desa

"Alhamdulillah, telah memberikan yang terbaik dan ini kali ketiga saya ikut PON di nomor yang sama. Sangat senang dan bersyukur semoga menjadi pembuka dan penyemangat bagi tim, ini kali ketiga menyumbangkan medali dari lomba PON," ucap Fadlan, Rabu 11 September 2024.

Sementara peraih medali emas dari Jawa Timur Adinda Larasati Dewi Kirana mengatakan sangat senang atas kemenangannya dan baru pertama kali ke Danau Toba dengan mengikuti PON cabang lomba perairan terbuka dan kali kedua dapat emas sejak PON XX Papua.

Halaman Selanjutnya
img_title