Evaluasi dan Formasi Jadi Catatan PSMS, Pelatih: Akhirnya Kami Lolos ke 12 Besar

Pemain PSMS, Nico Malau usai mencetak gol ke gawang Sriwijaya.
Sumber :
  • Dok PSMS

Hamdi menjelaskan bahwa pertandingan ini, bukan pertarungan terakhir, tapi menatap pertandingan lebih sengit di babak 12 besar Liga 2 Indonesia musim 2023/2024 ini.

Imbang 3-3 Kontra Persikab, PSDS Tim Kedua Asal Sumut Degradasi ke Liga 3

"Alhamdulillah kami bisa lolos ke babak selanjutnya, kita akan tetap fokus di pertandingan pertandingan berikut," tutur Hamdi.

Untuk diketahui, dengan berbagi poin dari hasil pertandingan ini, PSMS mengkoleksi 17 poin dari 12 laga dan finis di urutan 3 grup 1. Sedangkan, Sriwijaya tetap di peringkat 4 dengan mengantongi 14 poin.

Imbas Menjamu Nusantara United, PSDS Kena Sanksi Komdis PSSI dan Bayar Denda Rp 225 Juta

Dari 12 laga, PSMS dengan 3 kali menang, 8 seri dan 1 kalah. Tiga kemenangan itu semua didapat dari tim kontestan Liga 2 dari Sumut yaitu dua kali dari PSDS dan Sada Sumut FC. Sementara itu, dari grup 1 Liga 2, selain PSMS, dua tim yang sudah lebih dulu lolos ke Babak 12 Besar adalah Semen Padang dan Persiraja.