KPK Ungkap Peran Kabasarnas Henri Alfiandi: dugaan terima uang lelang proyek Basarnas

Penyidik KPK menunjukkan tersangka dan barang bukti hasil OTT dugaan kasus korupsi pengadaan alat deteksi korban reruntuhan di Basarnas.
Sumber :
  • Tangkapan Layar KPK

VIVA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan peran Kepala Basarnas Henri Alfiandi, dan Koordinator Administrasi (Koorsmin) Kabasarnas, Letkol Adm Afri Budi Cahyanto dalam kasus dugaan korupsi proyek di Basarnas.

Soroti Pilkada Madina, Akademisi: Calon Kepala Daerah Tak Lengkapi LHKPN Harus Didiskualifikasi

Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri mengatakan bahwa Henri dan Afri Budi diperiksa sebagai saksi dengan tersangka Mulsunadi Gunawan (MG) cs. Keduanya diperiksa dengan status sebagai saksi di Pusat Polisi Militer (Puspom) TNI pada Rabu 9 Agustus 2023 di Puspom TNI.

"Terkait dengan dugaan korupsi pengadaan barang di Basarnas dengan tersangka MG dkk. Jadi kami telah berkoordinasi dengan tim penyidik Puspom TNI, oleh karena itu hari Rabu kemarin tim penyidik bertempat di Mako Puspom TNI telah melakukan pemeriksaan terhadap dua orang sebagai saksi," kata Ali Fikri kepada wartawan, Jumat 11 Agustus 2023.

Orasi Politik Masuk Akal, Pedagang Ini Doakan Hendri-Yanto Pimpin Humbahas

Ali mengatakan bahwa keduanya didalami soal adanya dugaan penerimaan uang dari tersangka MG cs terkait dengan pemenangan lelang proyek di Basarnas.

"Keduanya dilakukan pemeriksaan bersama dan didalami terkait dugaan penerimaan uang dari tersangka MG dkk agar dapat memenangkan lelang proyek di Basarnas," ucap dia.

Usai ke KY, Baradatu dan NCW Laporkan Hakim PN Medan yang Vonis Lepas Pasutri ke KPK

Kemudian, kata Ali, Kabasarnas dan bawahannya itu mengakui bahwa dirinya telah menerima dugaan sejumlah uang dari pihak swasta karena ingin di menangkan proyeknya di Basarnas.

"Informasi dari temen-temen yang melakukan riksa keduanya koperatif mengakui adanya dugaan penerimaan sejumlah uang dari pihak swasta terkait dengan lelang proyek di Basarnas," tutur Ali.

Halaman Selanjutnya
img_title