BECIS dan KIS Group Teken MoU Strategis Proyek Biogas dan BioCNG

CEO KIS Group, Reghunath dan Kepala Grup Kemitraan & Inisiatif Strategis di BECIS, Jawahar Harinarayanan.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

VIVA Medan - Kesepakatan dicapai Berkeley Energy Commercial Industrial Solutions (BECIS) dan KIS Group dalam proyek Biogas dan BioCNG. Proyek strategis kolaborasi BECIS dan KIS Group ini menandai langkah maju yang signifikan dalam menghadirkan solusi energi yang inovatif dan berkelanjutan.

Ijeck Bangga, Pendaki Asal Medan Putri Handayani Kibarkan Bendera Indonesia Pertama di Kutub Selatan

Nota kesepahaman ini ditandatangani melambangkan komitmen kedua perusahaan untuk memanfaatkan kekuatan gabungan mereka dan memberikan nilai yang luar biasa kepada pelanggan, yang berlangsung pada Rabu, 24 Juli 2024.

Komisaris PT KIS Green, Yasmine Surachman menyebutkan, komitmen kedua perusahaan ini untuk memanfaatkan kekuatan gabungan mereka dan memberikan nilai yang luar biasa kepada pelanggan.

Kehadiran Pabrik BioCNG di Labusel Perbaiki Kualitas Udara hingga Ciptakan Lapangan Kerja

"Dengan bangga kami umumkan bahwa BECIS (Berkeley Energy Commercial Industrial Solutions) dan KIS Group telah menandatangani Nota Kesepahaman (MOU) strategis untuk berkolaborasi dalam proyek Biogas dan BioCNG," tutur Yasmine Surachman dalam keterangan tertulisnya Senin, 29 Juli 2024.

Prosesi sakral tersebut diadakan di kantor KIS Group dan dihadiri CEO KIS Group, Raghunath dan Kepala Grup Kemitraan & Inisiatif Strategis di BECIS, Jawahar Harinarayanan. Serta CEO BECIS, Eren Ergin yang berpartisipasi secara virtual dari Singapura, bersama dengan tim dari India dan Thailand.

Pabrik BioCNG Kapasitas hingga 350 MMBTU Mulai Dibangun KIS Biofuels Indonesia di Labusel

BECIS adalah pemimpin dalam penyediaan energi sebagai layanan di Asia Tenggara, India, dan Tiongkok, yang berkomitmen kuat terhadap keberlanjutan.

KIS Group, pemimpin di Asia dan pemain global yang sedang berkembang, mengkhususkan diri dalam Biogas, BioCNG, BioLNG, dan BioHidrogen dari limbah organik.

Kemitraan strategis ini akan meningkatkan penawaran layanan dan menghadirkan solusi energi berkelanjutan ke pasar yang lebih luas. Bersama-sama, BECIS dan KIS Group siap memberikan dampak yang signifikan di sektor energi terbarukan.

"Aliansi ini menandai langkah maju yang signifikan dalam menghadirkan solusi energi yang inovatif dan berkelanjutan," pungkasnya.