Kantor KPU Labura Terbakar, Berpotensi Mengganggu Tahapan Pilkada 2024
- Istimewa/VIVA Medan
"Bayangkan jika tak ada Kantor," ucap mantan Anggota KPU Kota Binjai itu.
Robby mengungkapkan sekretaris KPU Sumut berkordinasi dengan pihak sekretaris KPU Kabupaten Labura, mencari solusi untuk kantor sementara bagi KPU Labura bertugas dan bekerja. "Pihak Sekretaris KPU Sumut sedang intensif melakukan komunikasi ke Sekretaris KPU Labura," kata Robby.
Robby menerima informasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labura sejak September 2023, sedang melakukan pembangunan Kantor KPU Labura.
"Jauh-jauh hari sebelum ini (kebakaran), saya dengar kabar. Kantor KPU Labura dalam proses pembangunan dibiayai Pemkab Labura. Katanya juga dan sudah rampung. Sudah siap bangunannya, hanya apa memang masih untuk KPU Labura apa atau tidak, itu dia (belum informasi selanjutnya)," kata Robby.
Sebelumnya, Ketua KPU Sumut, Agus Arifin mengungkapkan seluruh ruangan ludes terbakar atas peristiwa kebakaran tersebut. "Ya benar, telah terbakar Kantor KPU Labuhanbatu Utara pukul 15.00 Wib, Seluruh ruangan Komisioner, Aula, Ruang Sekretaris, ruang Subbag Umum, Keuangan, Seluruh LPJ juga terbakar," ucap Agus. Berdasarkan dari laporan dari pihak KPU Labura, ia mengatakan bahwa kebakaran tersebut, diduga sementara dari arus pendek. Namun, untuk lebih jelas penyebab kebakaran menunggu hasil penyelidikan pihak kepolisian. "Api berasal dari hubungan pendek listrik di bagian atap kantor. Seluruh Pegawai dalam kondisi selamat," kata Agus.