Polda Sumut Inisiasi Doa Bersama Pemilu Damai 2024, Irjen Agung : Saling Menghormati

Pj Gubernur Sumut, Hassanudin bersama Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi bersama Forkopimda Sumut dan tokoh lintas agama deklarasi Pemilu Damai dan doa bersama di Istana Maimun.
Sumber :
  • Dok Polda Sumut

VIVA Medan - Kepolisian Daerah (Polda) Sumut menginisasi kegiatan Gelar Seni Budaya Lintas Etnis dan Doa Bersama Rotibul Haddad Dalam Rangka Deklarasi Pemilu Damai, di Halaman Istana Maimun, Jalan Brigjend Katamso, Kota Medan, Senin malam, 27 November 2023. Untuk diketahui, bahwa masa kampanye Pemilu 2024 mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024.

Pemprov Sumut Jaga Pergerakan Komoditas Pangan

Kegiatan ini, dihadiri ribuan jamaah dari berbagai pengajian dan pesantren serta ratusan personel TNI/Polri. Termasuk, hadir dalam acara ini, Penjabat (Pj) Gubernur Sumut, Hassanudin, Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, Pangdam I/BB Mayjen TNI Mochammad Hasan Hasibuan.

Kemudian, Sultan Deli ke-14 Sultan Mahmud Arya Lamanjiji Perkasa Alam Shah selaku tuan rumah, Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting, para tokoh lintas agama, pimpinan partai politik, serta perwakilan unsur Forkopimda lainnya.

Ditaklukkan Uzbekistan, Pj Gubernur Sumut Mengaku Bangga Prestasi Garuda Muda

Doa bersama ini, bertujuan untuk mendeklarasikan Pemilu 2024, yang damai sejuk untuk mewujudkan demokrasi yang bermartabat. Menaati dan mematuhi aturan segala bentuk peraturan serta ketentuan yang berlaku, dan juga menyelesaikan permasalahan Pemilu 2024 sesuai dengan koridor hukum.

Selanjutnya, menolak segala upaya yang dapat menimbulkan perpecahan di masyarakat dan menghindari kegiatan provokatif, menghasut, ujaran kebencian serta tidak menggunakan isu SARA dalam pelaksanaan Pemilu 2024.

Xtrim Medan Gelar Event MAX-5, Ratusan Crosser Tanah Air akan Hadir

Pj Gubernur Sumut, Hassanudin bersama Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi bersama Forkopimda Sumut dan tokoh lintas agama deklarasi Pemilu Damai dan doa bersama di Istana Maimun.

Photo :
  • Dok Polda Sumut

Kapolda Sumut, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, mengungkapkan bahwa pihaknya siap menciptakan situasi dan kondisi tetap sejuk di wilayah Sumatera Utara, serta terus bersinergi dengan TNI/Polri dalam upaya menjaga stabilitas keamanan.

Halaman Selanjutnya
img_title