Inaugural Flight Kualanamu-Chennai, Dirut PT APA : Ini Momentum Bersejarah

Inaugural Flight Kualanamu-Chennai di Bandara Kualanamu.
Sumber :
  • BS Putra/MEDAN VIVA

VIVA Medan - Bandara Kualanamu Internasional Airport sebagai bandara terbesar di wilayah Indonesia bagian barat, terus memberikan pelayanan penerbangan internasional dari Chennai (MAA).

Hingga Oktober 2024, KAI Bandara Medan Angkut 2,4 Juta Penumpang

Dengan itu, PT Angkasa Pura Aviasi (APA) selaku pengelola bandara di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara menggelar Inaugural Flight Batik Air dengan rute Bali-Medan ke Chennai, kota terbesar negara bagian Tamil Nadu, India. Inaugural Flight berlangsung di lantai II Keberangkatan Internasional Bandara Kualanamu, Kabupaten Deli Serdang, Jumat petang, 11 Agustus 2023.

Hadirnya, rute baru penerbangan Internasional dengan mengunakan maskapai Batik Air ID-6020 Kualanamu (KNO)-Chennai (MAA) dan ID-6021 Chennai (MAA)-Kualanamu (KNO). Sedangkan, untuk rute penerbangan Domestik juga menggunakan maskapai Batik Air ID-6973 Bali (DPS)-Kualanamu (KNO) dan ID-6972 Kualanamu (KNO)-Bali (DPS ) dengan menggunakan jenis pesawat Boeing 737-800NG dan Airbus 320-200.

Keindahan Danau Toba dari Bakkara, Hendri Simamora: Destinasi Wisata Berbasis Budaya dan Sejarah

Jalur ini memiliki intensi untuk memberikan pelayanan terbaik kepada penumpang, yang mana aktifasi jalur ini akan dimulai dengan penerbangan perdana KNO-MAA yang juga membuka konektivitas menuju DPS (Denpasar Bali).

Dengan buka rute penerbangan Bali-Medan-Chennai ini, tidak lepas menjadi potensi besar, dalam mendatangkan wisatawan mancanegara ke tanah air. Apa lagi, di Sumut memiliki potensi wisata Dunia seperti Danau Toba, Nias dan Bahorok, di Kabupaten Langkat.

KA Bandara di Medan Catat Oktober 2024, Angkut 266.503 Penumpang

"Ini momentum yang bersejarah yang menghubungkan untuk pertama kalinya. Antara Asia Selatan dan Indonesia yakni Bandara Kualanamu, Deli Serdang adalah bagian terdekat dengan negara Asia Selatan. India, Pakistan, Sri Langka dan Bangladesh," ucap Direktur Utama (Dirut) PT Angkasa Pura Aviasi (APA), Achmad Rifai kepada wartawan, usai acara Inaugural Flight.

Inaugural Flight Kualanamu-Chennai di Bandara Kualanamu

Photo :
  • BS Putra/MEDAN VIVA
Halaman Selanjutnya
img_title