Negeri Sembilan FC Taklukkan PSMS 1-0, Nilmaizar : Keseluruhan Bermain Sesuai Game Plan

Laga PSMS Medan dengan Negeri Sembilan FC di Stadion Mini Tapin, Malaysia.
Sumber :
  • Instagram PSMS Medan

Sebelumnya, laga perdana tour Malaysia, PSMS Medan berhasil menaklukkan Putra Jaya Athletic FC, dengan skor akhir 6-1. Laga uji coba ini, berlangsung di Stadion Bangi UKM, Selasa sore, 20 Agustus 2024, pukul 17.00 waktu Malaysia.

22 PMI Ilegal Asal NTT Gagal Diselundupkan ke Malaysia, Ditangkap di Sergai Saat Menuju Jalur Tikus

Dalam laga uji coba tersebut, Rachmad Hidayat, berhasil mencetak dua gol, M Dwi Rafiangga menyumbang tiga gol dan Imam Bagus Kurnia cetak satu gol. Untuk diketahui, dalam laga ujicoba tour Malaysia PSMS Medan melakoni pertandingan dengan 4 tim sepakbola asal negeri Jiran tersebut.

Dua pertandingan sudah dijalani. Kemudian, satu pertandingan melawan PDRM FC pada tanggal 23 Agustus 2024, dibatalkan karena hujan deras di Stadion MP Selayang, Malaysia. Sehingga kondisi di lapangan tergenang air dan tidak dapat digunakan.

PSMS Taklukan Persikota 1-0, Nilmaizar Kurang Puas: Harusnya 2 Gol, Finishing Diperbaiki

Selanjutnya, PSMS akan kontra melawan Bukti Tambun tanggal 26 Agustus 2024. Training Camp (TC), PSMS menjajal ujicoba pertandingan dengan tingkat yang berbeda-beda, yaitu adalah Putrajaya FC, Bukit Tambun FC yang keduanya peserta Malaysia A1 Semi-Pro League. Kemudian, ada PDRM FC dan Negeri Sembilan FC yang merupakan peserta Malaysia Super League.

Lanjut, Nilmaizar menjelaskan laga uji coba tidak lepas dengan persiapan PSMS Medan untuk menghadapi Liga 2 Indonesia musim 2024/2025. "Harapan saya ada gambaran utuh dari empat laga persahabatan ini, yaitu sejauh mana kekuatan PSMS dalam menghadapi Liga 2 nanti," tutur pelatih PSMS itu.

Ambisi PSMS Medan Ulangi Kemenangan atas Persikota Besok