Pembangunan Jalan di Sumut, Presiden Jokowi AKui Gelontorkan Rp868 Miliar

Presiden RI, Joko Widodo meresmikan pelaksanaan Inpres Jalan Daerah Sumut di Kota Tanjungbalai.
Sumber :
  • Dok Pemprov Sumut

VIVA Medan - Pelaksanaan Inpres Jalan Daerah (IJD) Sumatera Utara, Pemerintah Pusat menganggarkan Rp868 miliar untuk pembangunan 209 Km. Ada 30 ruas IJD yang akan dibenahi tahun ini dan tersebar di 18 Kabupaten/Kota di Sumut.

Tertutup Material Longsor, Jalan Alternatif Langkat-Karo Tak Bisa Dilalui

Hal itu, diungkapkan oleh Presiden RI Joko Widodo meresmikan Pelaksanaan Inpres Jalan Daerah (IJD) Sumut di Jalan DI Panjaitan, Kota Tanjungbalai, Sumatera Utara, Kamis 14 Maret 2024.

Ke-18 Kabupaten/Kota itu, adalah Asahan, Dairi, Deliserdang, Karo, Labuhanbatu, Langkat, Madina, Nias, Nias Selatan, Nias Utara, Pakpak Bharat, Samosir, Sergai, Simalungun, Tapteng, Taput, Gunungsitoli dan Tanjungbalai. 

Peredaran Pil Ekstasi di Diskotek SS Diungkap Polres Binjai, 2 Pengedar Ditangkap

"Di Provinsi Sumatera Utara telah dianggarkan Rp868 miliar untuk pembangunan jalan 209 km, untuk 30 ruas jalan di 18 kabupaten/kota," kata Jokowi. 

Presiden RI, Joko Widodo.

Photo :
  • Dok Pemprov Sumut
Harga Gula Meroket, Ini Kata Kadis Perindag ESDM Sumut

Sementara itu, Penjabat (Pj) Gubernur Sumut, Hassanudin memastikan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut dan Pemerintah Pusat terus bahu-membahu benahi jalan di Sumut. Ini bertujuan agar konektivitas di Sumut, semakin baik. 

Menurut Hassanudi, Pemprov Sumut sedang mengerjakan perbaikan total 450 Km jalan sejak tahun 2022, dengan skema multi years. Saat ini proses proyek perbaikan jalan ini hampir rampung.

Halaman Selanjutnya
img_title