KPK Gandeng Itwasum Polri Telusuri Harta Kekayaan AKBP Achiruddin Hasibuan

Gedung KPK.
Sumber :
  • KPK

VIVA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mulai mengumpulkan bukti menelusuri harta kekayaan yang tak masuk akal dimiliki AKBP Achiruddin Hasibuan. Pemanggilan AKBP Achiruddin akan segera dilakukan KPK guna klarifikasi Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).

Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 2.000 Vape dengan Liquid Bisa Buat Halusinasi dan Euforia

Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK, Pahala Nainggolan mengatakan, belum menentukan jadwal pemanggilan terhadap AKBP Achiruddin. Komisi antirasuah itu masih mengumpulkan sejumlah data dan juga informasi.

"Sedang kumpulin data dan informasi keuangan, properti, kendaraan dan lain-lain," ujar Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK, Pahala Nainggolan saat dikonfirmasi wartawan, Selasa 2 Mei 2023.

Polda Sumut Bongkar Penyelundupan Sabu 160 Kilogram dan 45 Ribu Butir Ekstasi

Tak hanya itu, lembaga antirasuah pun juga akan berkoordinasi lebih dulu kepada Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum) Polri sebelum memanggil AKBP Achiruddin.

"(Sebelum permintaan klarifikasi) koordinasi dengan Itwasum Polri," kata Pahala.

Polisi Memburu Pengirim Tas Berisikan Mayat Bayi Melalui Driver Ojol di Medan

Rumah pribadi milik AKBP Achiruddin Hasibuan.

Photo :
  • BS Putra/MEDAN VIVA

Sebelumnya, Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) telah memblokir rekening eks Kabag Bin Ops Ditnarkoba Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Achiruddin Hasibuan sekaligus anaknya.

Halaman Selanjutnya
img_title