Ajang Silaturahmi, Prodi Sastra Inggris USU Gelar Gathering Alumni Antar Angkatan

Prodi Sastra Inggris gelar Gathering Alumni.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

VIVA Medan - Program Studi Sastra Inggris, Fakultas Ilmu Budaya (FIB), Universitas Sumatera Utara (USU) menggelar alumni gathering, Sabtu kemarin, 20 Januari 2024 di Hotel Swiss-Bellin, Jalan Gajah Mada, Kota Medan.

Kepemimpinan Tambunan di Kabupaten Deli Serdang 2004-2024

Dalam kesempatan itu, suasana kegembiraan sangat kental. Senyum sumringah dari para alumni Sastra Inggris USU terlihat jelas karena dapat bertatap muka dengan rekan satu angkatan yang telah lama tak bertemu. Mulai dari angkatan tahun 1971 hingga tahun 2018 turut hadir.

Alumni Gathering Sastra Inggris USU juga dihadiri Dekan Fakultas Ilmu Budaya Prof. Dr. Dra. T. Thyrhaya Zein, M.A, Kaprodi Sastra Inggris FIB USU, Mahmud Arief Albar SS, MA beserta jajaran. Selain alumni gathering, dalam kesempatan itu juga diumumkan kepengurusan Ikatan Alumni Sastra Inggris (Ikalsi), FIB USU periode 2024-2028.

LPKAN Sumut 'Cium' Dugaan Kecurangan Seleksi Pegawai Perum PDAM Tirtanadi

Budi Warsito, S.S yang merupakan alumni angkatan 2003 dipercaya untuk memimpin Ikalsi. Budi menggantikan Panut Hadisiswoyo SS,. MA,. MSc, yang merupakan Ketua Ikalsi sebelumnya.

"Terimakasih yang sebesar besarnya kepada para senior yang telah mendukung dan memilih saya untuk menggantikan bang Panut Hadisiswoyo, Ketua Ikalsi sebelumnya. Dimasa kepemimpinan bang Panut para alumni kompak dan solid. Semoga di kepengurusan baru kekompakan terus terjaga," jelas Budi.

Ribuan Mahasiswa FISIP UMSU Diberangkatkan Dukung dan Kawal Pilkada Serentak 2024

"Harapannya para alumni juga terus membimbing saya untuk tetap konsisten dalam menjaga Ikalsi ini. Pengurus Ikalsi yang baru ini, diisi dan akan merangkul seluruh alumni agar lebih solid. Serta memberikan manfaat kepada mahasiswa Sastra Inggris, alumni sendiri dan masyarakat,"ujar Budi Warsito.

Ikalsi, lanjut Budi, sebagai wadah silaturahmi para alumni, Prodi Sastra Inggris dimanapun berada. Tak hanya para alumni, tetapi juga untuk berkolaborasi dengan mahasiswa Sastra Inggris yang masih aktif.

Halaman Selanjutnya
img_title