Edy Rahmayadi Paparakan 3 Poin Penting dalam Menyongsong Indonesia Emas 2045

Calon Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi saat bertemu kaum milenial di Kota Padangsidimpuan.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

"Ayo didik kepala kalian, didik hati kalian, dengan apa? Ilmu pengetahuan. Terserah ilmu apa, dengan cita-cita yang diinginkan untuk diraih. Semua dikasih Allah, tinggal bagaimana intelektual diasah dengan baik. Jadi lah, sosok yang Sidik, tabligh, fatona," tegas Edy Rahmayadi.

Mengulang Kesuksesan 2018, UAS Kembali Dukung Edy Rahmayadi di Pilgub Sumut 2024

Edy Rahmayadi mengatakan bersama Calon Wakil Gubernur Sumut, Hasan Basri Sagala, bila terpilih di Pilkada Sumut 2024. Akan memberikan ruang kepada generasi muda dengan potensi diri yang dimilikinya, yang diiringi dengan perkembangan digitalisasi saat ini.

"Tahun 2045, harus dipikirkan dari sekarang kawan. Waktu saya sudah senja, sudah habis. Kalian sudah siap?, apa yang klen kejar dan inginkan harus dipikirkan sekarang. Pemerintah hadir untuk memfasilitasi itu semua," kata Edy Rahmayadi.

Sumut Inspiring Teacher 2024, Peran Guru Guna Siapkan SDM Unggul

Mantan Pangdam I Bukit Barisan itu, mengajak seluruh generasi muda, untuk bergandengan tangan memberikan kontribusi dalam pembangunan di Sumut kedepannya, sesuai keinginan kaum milenial dan generasi z.

Edy Rahmayadi berpesan kepada milenial dan gen z yang hadir, untuk tidak mau kendalikan demokrasinya untuk memilih seseorang pemimpin, yang bukan diinginkan untuk menjadi pemimpin di Sumut untuk 5 tahun kedepan. "Saya juga memohon doa dan dukungan pada 27 November 2024. Jangan-jangan maksa demokrasi, nanti rusak demokrasi kita ini," kata Edy Rahmayadi.

Hukum Menerima Serangan Fajar, UAS: Masuk Golongan Dosa Besar

"Kalian pilih pemimpin yang benar, kalau kalian pilih yang tidak benar, selesai sudah. Kalau pilih yang benar, selesai semua urusan itu. Jujur, benar, berani, tulus, ikhlas. Kalau pilih pemimpin tidak jujur, habis kalian," tutur Edy Rahmayadi kembali.

Sebelumnya, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Padangsidimpuan, Taty Aryani Tambunan mengatakan Edy Rahmayadi merupakan sosok pemimpin yang layak pimpin Sumut 5 tahun kedepan. Karena, sudah teruji pada periode sebelumnya sebagai Gubernur Sumut.

Halaman Selanjutnya
img_title