Siapa Sosok Pendamping di Pilgub Sumut, Ini Kata Bobby Nasution

Bacalon Gubernur Sumut, Bobby Nasution.
Sumber :
  • BS Putra/VIVA Medan

VIVA Medan - Bacalon Gubernur Sumut, Muhammad Bobby Afif Nasution mengatakan untuk sosok menjadi pendampingnya di Pilgub Sumut 2024, masih dinamis dan dalam pembahasan di internal partai politik pengusung.

PDIP Nilai Bobby Nasution Tinggalkan Kegagalan di Medan, dari Lampu Pocong hingga Stadion Teladan

Bobby Nasution mengungkapkan masing-masing parpol pengusung dirinya maju di Pilkada Sumut, banyak memberikan masukan kepada dirinya, siapa yang pantas menjadi Bacalon Wakil Gubernur Sumut. Namun, ia mengatakan keputusan belum final.

"Kemarin Golkar menyampaikan ada banyak nama ya, Pak Airlangga kemarin menyampaikan bukan hanya Mbak Sekar, ada Bang Akbar, ada kader Golkar yang dari Sumatera Utara yang kepala daerah juga diusulkan kemarin," jelas Bobby Nasution kepada wartawan di Kota Medan, Kamis 20 Juni 2024.

33 Oknum TNI Diduga Menyerang Warga di Deliserdang, Seorang Kakek Tewas

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto menyerahkan rekomendasi dukungan untuk Bobby Nasution maju di Pilgub Sumut 2024.

Photo :
  • VIVA/Yeni Lestari

Dalam penentuan pendampingnya di Pilgub Sumut tahun ini. Bobby Nasution mengatakan masing-masing parpol pengusung dipersilahkan mengajukan nama-nama Bacalon Wakil Gubernur Sumut dan nanti akan diputuskan bersama.

Ribuan Relawan Paul Baja BERMARTABAT Komitmen Perkuat Kemenangan Edy-Hasan di Pilgub Sumut

"Yang pasti dari setiap partai politik ada mengusulkan nama-nama, kesepakatannya bukan hanya dari pribadi saya, tetapi dari partai koalisi, ada yang satu ada yang dua," kata suami Kahiyang Ayu itu.

Bobby Nasution menegaskan bahwa sosok pendampingnya itu, harus keputusan bersama dari parpol pengusung dirinya. Karena, memiliki visi dan misi membangun Sumut kedepannya lebih baik lagi.

Halaman Selanjutnya
img_title