DMSL Gelar Silaturahmi Sambut HUT Langkat, Ini Pesannya
- Istimewa/VIVA Medan
VIVA Medan - Dewan Syarikat Melayu Langkat (DSML) menggelar seremoni melayu sekaligus dalam rangka ajang silaturahmi masyarakat bersuku dan berbudaya melayu di Ruang Rapat Paripurna DPRD, Stabat, Sabtu 13 Januari 2024.
Seremoni melayu ini digelar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kabupaten Langkat ke 274 tahun yang jatuh pada Rabu 17 Januari 2024. Dalam kegiatan ini, Ketua DSML, Sukhyar Mulyamin menyerukan kepada seluruh masyarakat melayu di bumi bertuah (julukan Kabupaten Langkat), untuk terus bersama, bersatu padu dalam membesarkan kesukuan ini.
"Melayu adalah takdir, karena kita tidak bisa meminta maupun memilih takdir. Dan tentu kita bangga atas takdir kita yang didirikan sebagai anak melayu, karena melayu adalah adab, melayu adalah Islam," seru Sukhyar.
Dia menjelaskan, ada 15 persen masyarakat melayu di Kabupaten Langkat. Menurut dia, Kabupaten Langkat adalah tanah melayu yang kini sudah diisi oleh berbagai etnis budaya. Meski begitu, semuanya hidup rukun dan saling menghormati adat serta istiadatnya.
Kabupaten Langkat, ujarnya, adalah suku melayu yang merupakan tuan rumahnya. Sebelum Indonesia merdeka di bawah pemerintahan Kesultanan Langkat yang kaya raya, telah ada daerah ini.
Bahkan setelah Indonesia merdeka, Bupati Langkat pertama pun Tengku Amir Hamzah, yang kini menjadi pahlawan nasional. Karenanya, Sukhyar menyerukan, agar masyarakat melayu khususnya di Kabupaten Langkat, dapat mempertahankan identitas kesukuannya. Bahkan bila perlu memperluas keberadaannya.
"Saat ini kebudayaan kita masih bisa terjaga tapi apa tidak ada kemungkinan suatu saat, akan tergerus dengan perubahan zaman, dengan pembaharuan, dengan teknologi dengan media yang ada. Untuk itu saya beserta kawan-kawan melihat kejadian-kejadian yang telah kita alami beberapa tahun belakang ini, merasa terpanggil untuk mengajak semua kaum intelektual Langkat, khususnya baik para akademisi para ketua organisasi syarikat untuk kita sama-sama peduli," katanya.