Gunakan Teknologi Citra Satelit dan Drone, Polda Sumut Ungkap Ladang Ganja 150 Hektar di Madina

Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi bersama Pangdam I/BB, Mayjen TNI Mochammad Hasan berikan keterangan atas temuan ladang ganja di Kabupaten Mandailing Natal.
Sumber :
  • Dok Polda Sumut

VIVA Medan - Terungkapnya, ladang ganja seluas 150 hektar di Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara. Berkat Polda Sumut menggunakan alat canggih berupa teknologi Citra Satelit. Ternyata ladang ganja dikendalikan seorang Narapidana dari Lapas Klas IIA Padang, Sumatera Barat.

Peredaran Pil Ekstasi di Diskotek SS Diungkap Polres Binjai, 2 Pengedar Ditangkap

Hal itu, diungkapkan Kapolda Sumut, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, kepada wartawan, Minggu 12 November 2023. Ia mengatakan setelah terdeteksi menggunakan satelit, lalu dilakukan pemantauan menggunakan drone.

"Pemburuan ladang ganja oleh Polda Sumut tidak lagi gunakan patroli jalan kaki, melainkan teknologi citra satelit. Kita padukan verifikasinya memakai drone," sebut Agung.

Polres Binjai Tangkap Pengedar Sabu Siap Antar Tempat

Kemudian, Agung menjelaskan terverifikasi melalui Citra Satelit dan drone, dari 150 hektar ladang ganja itu, berada di 18 titik berada di perbukitan, di dua lokasi di Kabupaten Madina. Lokasi pertama, tersebar di 10 titik berbeda di Desa Rao-rao, Kecamatan Penyabungan Timur, Kabupaten Madina.

Sedangkan, lokasi kedua ada 8 titik berada Desa Huta Tua, Kecamatan Penyabungan Timur, Kabupaten Madina. Lanjut, Agung mengatakan setelah data diperoleh secara valid. Baru tim gabungan dari Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumut dan Satuan Reserse Narkoba Polres Madina, turun melakukan pengecekan dan hasilnya benar.

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap dan Tersangka Kasus Narkoba, Profilnya Mengejutkan

"Hasil dari pembuktian kedua cara tersebut (Citra Satelit dan drone), barulah tim diturunkan mengecek ke lapangan," jelas mantan Deputi Siber Badan Intelijen Negara (BIN) itu.

Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi interogasi tersangka ladang ganja di Kabupaten Mandailing Natal.

Photo :
  • Dok Polda Sumut
Halaman Selanjutnya
img_title