Program SOLUSI Nelayan, SPBUN Resmi Beroperasi di Kabupaten Deliserdang

SPBUN resmi beroperasi di Deliserdang.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

"Keberadaan SPBUN ini tentu dapat menekan biaya operasional nelayan yaitu sekitar 60% biaya melaut berasal dari biaya BBM, sehingga kehadiran BBM ini dapat meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan nelayan. Selain itu, upaya ini dilakukan untuk mendekatkan akses energi bagi nelayan untuk melaut," ujar Alfian.

Bendungan Lau Simeme di Deliserdang Ditargetkan Selesai Juni 2024

Adapun supply dan distribusi SPBUN di Deli Serdang ini disupply dari Fuel Terminal (FT) Medan Group yang berjarak sekitar 54 Km dengan skema single handling. SPBUN ini memiliki kapasitas tangki hingga 3.000 liter dan volume kuota per bulan sekitar 100 KL.

SPBUN ini juga telah menerapkan Program Subsidi Tepat yaitu sebagai upaya mengoptimalkan penyaluran Solar JBT (Subsidi) agar tepat sasaran. Pendaftaran Subsidi Tepat bagi nelayan cukup mudah, nelayan dapat datang ke SPBUN membawa identitas pribadi dan surat rekomendasi, melakukan registrasi dan verifikasi on-site oleh operator SPBU, setelah itu terbitlah QR Code/NIK terdaftar.

Pj Bupati Deliserdang dan Taput Resmi Dilantik, Pj Gubernur Sumut : Silakan Kritik Kami

Ketua Koperasi Nelayan Berkah Laut, Tri Perdi menambahkan, SPBUN di Deliserdang ini bekerja sama dengan Koperasi Nelayan Berkah Laut dan kehadiran SPBUN ini berdampak baik bagi kelompok nelayan yang dapat dengan mudah memperoleh bahan bakar untuk melaut.

"Kami sangat berterimakasih atas terwujudnya harapan kami terhadap SPBU Nelayan ini. Kehadiran SPBUN ini sangat membantu kami dan semoga menjadi berkah bagi kami nelayan di Deli Serdang," ungkapnya.

Pengendalian Inflasi Usai Idulfitri dan Libur Nasional, Ini Pesan Tito Karnavian

SPBUN Koperasi Berkah Laut melayani kebutuhan BBM Solar JBT untuk 122 Nelayan dengan jumlah kapal 203 kapal. SPBUN hanya melayani pengisian BBM untuk nelayan yang merupakan anggota koperasi. Sebagai informasi, berdasarkan Perpres No.191/2014 ada syarat nelayan dapat memperoleh BBM subsidi diantaranya bagi nelayan yang memiliki kapal/alat tangkap di bawah 30 GT.