Belasan Ribu Jemaat Meriahkan Perayaan Puncak Natal Oikumene Sumut 2024
- Haris Dasril/VIVA Medan
VIVA Medan - Perayaan puncak Natal Oikumene Sumatera Utara (Sumut) 2024 berlangsung meriah dan khidmat. Belasan ribu jemaat memadati Gedung Serbaguna Pemprov Sumut Jalan William Iskandar/Pancing, tempat digelarnya Natal Oikumene ini, pada Jumat 20 Desember 2024.
Natal Oikumene Sumut ini mengusung tema 'Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem (Lukas 2:15). Rangkaian acara mulai ibadah natal, doa untuk bangsa Indonesia dan Sumatera Utara, paduan suara akbar, tarian harmony, koreografi etnik Sumut dan Indonesia dan lainya berlangsung lancar.
Pengkhotbah, Pdt Dr Victor Tinambuan dalam khotbahnya mengatakan, tema 'Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem (Lukas 2:15)' yang diusung tersebut harus dimaknai dengan sebaik-baiknya oleh umat Kristiani.
"Untuk memahami firman Tuhan Lukas 2 ayat 15 ini. Saya mau mengajak kita semua supaya kita mendapat pemahaman yang benar kita membacanya mendengarkannya secara lengkap. Maksud tema itu untuk bertemu dengan Yesus sebagai juru selamat," katanya.
Ia mengaku, jika perayaan natal Oikumene ini dirasakannya berbeda dengan semangat yang luar biasa para jemaat dan pendeta yang memadati gedung berkapasitas 10 ribu lebih itu. Ia pun mengapresiasi kerja keras panitia dan seluruh pihak yang memberikan sumbangsih digelarnya Natal Oikumene ini.
"Selama 33 tahun sebagai pendeta, inilah Natal Oikumene Provinsi Sumatera Utara yang dihadiri lebih dari 10.000 orang. Panitia sudah dan persembahkan yang terbaik dan bukan hanya ibadah kita ini tetapi rangkaian kegiatan yang sudah berlangsung beberapa bulan ini," katanya.