Pertamina Dorong Agen dan Pangkalan Catat Transaksi Pembelian LPG 3 Kg Secara Digital

Sosialisasi tata cara pencatatan transaksi penyaluran LPG 3 Kg kepada agen dan pangkalan.
Sumber :
  • Dok Pertamina

VIVA Medan - PT Pertamina Patra Niaga dan Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), melakukan sosialisasi tata cara pencatatan transaksi penyaluran LPG 3 Kg kepada Penyalur (Agen).

Tangki Mobil Pajero Sport Dimodifikasi, Didalamnya Terdapat Sabu 13 Kilogram

Sosialisasi tersebut, berlangsung di Kantor Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Medan, Senin kemarin, 27 Mei 2024. Kegiatan ini, dipastikan pendistribusian LPG 3 Kg tepat sasaran.

"Kegiatan sosialisasi tata cara pencatatan transaksi penyaluran LPG 3 Kg ini merupakan kegiatan yang sangat penting karena pada kesempatan ini hadir pemangku kepentingan di regulasi LPG 3 Kg diantaranya Kementerian ESDM, Pertamina, Pertamina Patra Niaga, Hiswana Migas dan Agen," ujar VP Retail LPG Sales PT Pertamina Patra Niaga, Putut Andriatno, dalam keterangannya, Rabu 29 Mei 2024.

Kasus Pengoplosan Pertalite di SPBU, Rajamin Sirait: Ini Bukan Persoalan Sepele

Ia menjelaskan, transformasi subsidi LPG Tabung 3 Kg tepat sasaran ini merupakan langkah besar Pertamina (Persero) dan Pertamina Patra Niaga untuk menjalankan penugasan dari pemerintah. Menurutnya, kegiatan sosialisasi ini untuk memastikan pendistribusian LPG 3 Kg tepat sasaran.

"Peserta kegiatan sosialisasi tata cara pencatatan transaksi penyaluran LPG 3 Kg ini dari Penyalur (Agen) di wilayah Sumbagut meliputi Sumatera Utara, Riau, Kepulauan Riau, Aceh dan Sumarera Barat serta Hiswana Migas DPP dan seluruh DPD," katanya.

Pastikan Kualitas BBM, Serikat Pekerja Pertamina UPms I Dukung Pemberantasan Korupsi

Ia berharap dengan terselenggaranya sosialisasi ini, informasi tata cara pencatatan transaksi penyaluran LPG 3 Kg ini sampai ke agen dan pangkalan sehingga pencatatan di Merchant Apps MyPertamina Lite (MAP Lite) bisa mencapai 100 persen. MAP Lite adalah aplikasi yang digunakan oleh merchant untuk melakukan transaksi produk subsidi LPG 3 Kg.

"Kita punya beban moril, LPG subsidi ini harus sampai ke konsumen yang berhak karena uang negara ada di situ. Jadi mohon pangkalan-pangkalan untuk mencatat penyaluran yang dilakukan agar LPG subsidi tepat sasaran," ungkapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title