Pemko Binjai Jalin Kerjasama dengan Politeknik Transportasi Darat Indonesia

Wali Kota Binjai, Amir Hamzah kunjungi Politeknik Transportasi Darat Indonesia.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

VIVA Medan - Pemerintah Kota Binjai terus berupaya untuk mengembangkan moda transportasi darat di Kota Binjai. Pengembangan ini dilakukan bukan hanya dari sektor kendaraan, melainkan juga dari sumber daya manusia yang mengoperasikannya.

Humbahas Menuju Indonesia Emas 2045, Hendri-Yanto Dorong SDM Unggul dan Ekonomi Berkelanjutan

Karena itu, Wali Kota Binjai, Amir Hamzah didampingi Kepala Dinas Perhubungan, Chairin Simanjuntak, melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Perhubungan, Rabu 13 September 2023. Kedatangan orang nomor satu ini langsung disambut hangat di ruang rapat Gedung Rektorat PTDI-STTD, Jalan Raya Setu Nomor 89, Cibuntu, Bekasi.

Wali Kota Binjai memaparkan berbagai hal yang ingin diakukan melalui kerjasama tersebut. Amir menyebut, perkembangan transportasi yang meningkat pesat, harus diiringi dengan kemajuan teknologi dalam sistem transportasi.

KAI Sumut Hadirkan Lokomotif Vintage Livery 'Albino', Jadi Sarana Edukasi Sejarah Perkeretaapian

Hal ini tentunya harus diimbangi dengan ketersediaan sumber daya manusia di bidang transpotrasi yang memiliki kualifikasi teknis perhubungan. Sehingga kemudian akan berdampak pada optimalnya pelayanan keselamatan transportasi.

Penandatangan kesepakatan bersama dan perjanjian kerjasama ini merupakan wujud nyata ikhtiar dan sinergitas antara Pemko Binjai dengan Politeknik Transportasi Darat Indonesia, untuk membentuk insan perhubungan yang kompeten dan berkualitas di bidang transportasi darat.

Relawan GPBN Medan Komitmen Memenangkan Rico-Zaki di Pilkada 2024

"Dengan kerjasama ini kita memberikan peluang dan kesempatan yang setinggi-tingginya bagi generasi muda Kota Binjai untuk meraih cita-cita masa depannya bekerja di pemerintahan, dalam hal ini di Dinas Perhubungan Kota Binjai," jelas Wali Kota Binjai.

"Insyaallah dengan adanya penandatanganan perjanjian kerjasama ini, nantinya melahirkan generasi transportasi perhubungan darat yang berkualitas," tutupnya.