Angkutan Lebaran 2023, KAI Sumut Telah Menjual 111.002 Tiket

Aktifitas penjualan tiket kereta api di Stasiun Besar Medan.
Sumber :
  • BS Putra/MEDAN VIVA

VIVA Medan - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divisi Regional I Sumatera Utara mencatat tiket angkutan Lebaran 2023, yang sudah terjual mencapai 111.002 tiket. Baik itu, KA jarak jauh maupun KA Lokal di Sumut ini.

Harga Gula Meroket, Ini Kata Kadis Perindag ESDM Sumut

"Secara total, jika dilihat dari data terupdate pemesanan tiket selama masa Angkutan Lebaran 2023, sejak 12 April hingga 3 Mei 2023 di KAI Divre I Sumut telah terjual sebanyak 111.002 tiket," ucap Manager Humas Divre I Sumut, Anwar Solikhin, Selasa 18 April 2023.

Dari total tiket terjual, 111.002 tiket, dengan perincian 76.096 tiket untuk KA Jarak Jauh dan 34.906 untuk KA Lokal dari tiket yang disediakan.

Khofifah Serahkan SK Ketua IKA Unair Wilayah Sumut Kepada Bakhrul Khair Amal

"Jumlah penjualan tiket tersebut masih akan terus bertambah karena penjualan masih berlangsung secara online," tutur Anwar.

Khusus di wilayah PT KAI Divre I Sumut, Anwar mengungkapkan pihaknya telah disediakan sebanyak 270.707 tiket, yang terbagi menjadi 124.150 tiket untuk KA Jarak Jauh dan 146.557 untuk tiket KAL Lokal.

Viral Emak-emak di Taput Dituduh Mencuri Kentang Padahal Cuma Pegang, Begini Kronologinya

"Memasuki Angkutan Lebaran 2023 H-4, hari ini, 18 April 2023 di wilayah PT KAI Divre I SU sebanyak 7.716 tiket KA telah terjual untuk KA Jarak Jauh dan Lokal," sebut Anwar.

Selain itu, Anwar mengungkapkan berdasarkan data penjualan tiket tujuan favorit adalah Medan-Tanjungbalai dengan penjualanannya mencapai 49.639 tiket.

Halaman Selanjutnya
img_title