Pasca Ricuh, Stadion Baharoeddin Siregar Tetap Jadi Home Base PSMS Babak 12 Besar

Pemain PSMS Medan meluapkan kegembiraan usai menang.
Sumber :
  • Fanpage Edy Rahmayadi

VIVA Medan - PSMS Medan tetap jadikan Stadion Baharoeddin Siregar Lubukpakam sebagai kandang atau home base untuk babak 12 besar Liga 2 musim 2023/2024. Laga perdana babak 12 besar, PSMS akan menjamu Persiraja Banda Aceh pada Minggu 7 Januari 2024.

Drama Pinalti Timnas Indonesia VS Korsel di Piala Asia U-23, Untung Wasit Anulir Tendangan Hubner

Seperti diketahui, PSMS yang sebelumnya bermarkas di Stadion Teladan Medan terpaksa pindah ke Stadion Baharoeddin Siregar, setelah stadion kebanggaan masyarakat Kota Medan itu memasuki jadwal renovasi sejak medio November 2023 lalu.

Stadion Baharoeddin Siregar yang sejak awal memang sudah didaftarkan sebagai salah satu home base PSMS Medan, akhirnya digunakan di dua laga kandang terakhir babak penyisihan Grup.

Erick Thohir Minta KLB Asprov PSSI Sumut Usai PON, Indra Sjafri hingga Eks Pelatih PSMS Ada di Tim

Informasi itu disampaikan Chief Operating Officer (COO) PT Kinantan Medan Indonesia (KMI), pengelola PSMS Medan, H Andry Mahyar Matondang. Dia mengatakan, PSMS tetap bermarkas di stadion yang berada di Jalan Medan-Tebing Tinggi Ring Road, Komplek Pemerintahan Deli Serdang, Pagar Merbau, Lubuk Pakam tersebut.

"Ya, kita tetap bermarkas di Stadion Baharoeddin Siregar di babak 12 besar ini. Kita terus berkomunikasi dengan pihak pengelola stadion untuk itu," kata Andry Mahyar, Jumat 22 Desember 2023.

IFA Diresmikan, Ijeck : Dilatih Orang Profesional dan Ciptakan Bibit Sepakbola Berprestasi

Suporter merangsek masuk ke lapangan usai laga PSMS vs PSPS di Stadion Baharoeddin Siregar Lubukpakam.

Photo :
  • BS Putra/VIVA Medan

Namun perlu diketahui, PSMS Medan diisukan tidak lagi dapat menggunakan stadion tersebut pasca kericuhan suporter usai laga menjamu PSPS Riau, Sabtu 9 Desember 2023 lalu.

Halaman Selanjutnya
img_title