PON 2024: Sumut Bangun 5 Venue - 9 Venue Direnovasi, TD 34 Cabor Ditetapkan

Kadispora Sumut, Baharuddin Siagian pimpin rapat kordinasi technical delegate PON 2024 Wilayah Sumut.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

VIVA Medan - Persiapan venue Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 terus dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut). Sepanjang 2023, Pemprov Sumut membangun 5 venue yang masih berlangsung dan 9 venue direnovasi.

Reuni Akbar ke-33, STOK Bina Guna Perkenalkan Prodi Baru Satu-satunya di Sumut

Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Sumatera Utara Baharuddin Siagian saat memimpin Rapat Koordinasi Visitasi dan Finalisasi 34 Cabor PON XXI Wilayah Sumut di Aula Dispora Sumut, Selasa 14 November 2023.

“Sekarang di Desa Sena Kualanamu sedang dibangun lima venue. Yakni Stadion Utama, Stadion Madya Atletik, Martial Art Arena, Voli Indoor dan Arena Motocross,” jelasnya.

Bakal Lawan Edy Rahmayadi dan Bobby Nasution di Pilgub Sumut 2024, Ijeck: Bersaing Secara Sehat

Turut hadir Wakil Ketua Umum II KONI Sumut H Sakiruddin dan Wasekum Dr Mesnan MKes, Baharuddin memaparkan, progres venue PON yang dibangun atau direnovasi untuk pelaksaaan ke-34 cabor dimaksud.

“Ada venue Berkuda di Tahura, Tanah Karo. Kita juga sudah bantu rehabilitasi GSG Unimed sebesar Rp2 M untuk menggelar dua cabor martial art. Di Stadion Unimed nantinya ada cabor Drumband, cabor Binaraga di Auditorium Unimed dan cabor Kabbadi di Gelanggang Mahasiswa Unimed," jelas Bahar.

Ijeck dan Bobby Nasution Bertemu di Jakarta Bahas Pilgub Sumut 2024, Ini Hasilnya

Ditegaskannya bahwa Pemprovsu sudah membangun 5 venue baru serta merenovasi 9 venue sepanjang tahun 2023 dengan waktu yang sangat sempit.

"Ini semua untuk olahraga, bukan untuk kepentingan lainnya," tegas Baharuddin didampingi Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga (PPO) Disporasu Budi Syahputra.

Halaman Selanjutnya
img_title