Jelang Pertandingan Pelatih Sriwijaya FC Puji Permainan PSMS, Coach Miftah: Yoyok Ngengkol Kita

Pelatih PSMS, Miftahudin Mukson.
Sumber :
  • Dok PSMS

VIVA Medan - Jelang Derby Sumatera Liga 2 Indonesia musim 2023/2024, antara PSMS Medan kontra Sriwijaya FC di Stadion Teladan, Kota Medan, Senin sore, 23 Oktober 2023. Tim calon melontarkan pujian permainan hingga anggap enteng, dari tim tuan rumah ini.

IFA Diresmikan, Ijeck : Dilatih Orang Profesional dan Ciptakan Bibit Sepakbola Berprestasi

Pelatih Kepala Sriwijaya FC, Yusuf Prasetiyo menilai PSMS Medan di laga tandang, akan bermain dengan mobilitas tinggi. Ia mengungkapkan skuad PSMS punya kecepatan dengan menyebut 'kencang-kencang'. Sedangkan, asisten Pelatih Sriwijaya FC, Mahyadi Panggabean menilai pemain PSMS khususnya legiun asing biasa saja.

Kedua statment itu, ditanggapi dingin saja oleh Pelatih Kepala PSMS Medan, Miftahudin Mukson. Menyikapi apa disampaikan oleh Coach Sriwijaya FC. Miftah sapaan Miftahudin Mukson mengungkapkan dirinya sedang di engkol atau lagi di umbang. Dia menilai Yoyok hanya menggoda saja.

Imbang 3-3 Kontra Persikab, PSDS Tim Kedua Asal Sumut Degradasi ke Liga 3

"Coach Yoyok ngengkol (mengumbang) kita ini. Saya paham taktikal coach Yoyok karena kita bareng di Pro (kursus lisensi kepelatihan). Coach Yoyok dekat sama saya, secara gaya kepelatihan, dia tahu apa yang saya buat dan saya tahu apa yang dia buat," jelas Miftah kepada wartawan di Medan, Jumat 20 Oktober 2023.

Pemain PSMS, Aziz Hutagalung.

Photo :
  • Dok PSMS
Imbas Menjamu Nusantara United, PSDS Kena Sanksi Komdis PSSI dan Bayar Denda Rp 225 Juta

Sementara komentar dari Mahyadi yang juga eks pemain PSMS Medan itu. Miftah mengklaim bahwa tim skuad ayam kinantan saat ini, lebih baik dari pada sebelumnya dia menjabat sebagai pelatih.

"Coach Mahyadi paham lebih dalam tentang Medan, tapi kalau boleh dibilang PSMS sekarang beda dari sebelumnya," kata Miftah.

Halaman Selanjutnya
img_title