Tingkatkan Layanan Perbankan di Sektor Kesehatan, BSI dan RS USU Jalin Kerjasama

BSI jalin kerjasama dengan RS USU.
Sumber :
  • Dok USU

VIVA Medan- PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus meningkatkan layanan transaksi perbankan syariah di sektor kesehatan, salah satunya melalui kerja sama dengan Rumah Sakit Universitas Sumatera Utara (RS USU), Kota Medan.

Perbarindo Sumut Gelar Kompetensi Kualifikasi Direktur BPR dan BPRS

BSI juga berharap langkah sinergis dengan institusi sektor kesehatan tersebut dapat memperkuat literasi dan inklusi keuangan syariah di Tanah Air, khususnya di wilayah Sumatera Utara.

Regional CEO BSI Region 2 Medan Affan Mawardi mengatakan sebagai bank syariah terbesar di Tanah Air, BSI terus berkomitmen meningkatkan sinergi dan kolaborasi dengan mitra-mitra di berbagai sektor, salah satunya di sektor kesehatan.

Gelaran SSBRN di Polandia, USU Jadi Host Utama

Dalam kerja sama dengan RS USU, BSI menjadi salah satu penyedia jasa pembayaran layanan fasilitas Unit Medical Check Up (MCU). Melalui kerja sama ini, diharapkan dapat meningkatkan layanan transaksi perbankan bagi sektor kesehatan.

“Adanya kerja sama digitalisasi ini akan memudahkan masyarakat, khususnya pengguna RS USU Unit MCU dalam melakukan transaksi pembayaran secara cashless, dan mendukung transparansi keuangan yang aman dan akuntabel. Kami menyambut baik sinergi ini dan siap menghadirkan layanan prima untuk masyarakat,” ujar Affan, dalam keterangan tertulis, Sabtu 22 Juli 2023.

Terpilih Jadi Ketua SC BPD-SI, Dirut Bank Sumut Siap Berikan Kontribusi Positif Pertumbuhan Ekonomi

Kerja sama ini dilakukan seiring dengan komitmen BSI untuk mewujudkan bank syariah yang lebih inklusif serta sebagai bentuk komitmen perseroan sebagai mitra strategis pemerintah.

“Kami berharap, RS USU juga senantiasa menjadi mitra yang selalu mendukung dalam mensyiarkan dan mengembangkan ekonomi syariah di Indonesia, khususnya di wilayah Medan dan Sumatra Utara” kata Affan.

Halaman Selanjutnya
img_title