Tahun Baru Islam 1445 Hijriah, Majelis Puan-puan Melayu Binjai Gelar Pertemuan

Pertemuan Majelis Melayu Puan-puan Melayu Kota Binjai.
Sumber :
  • M Akbar/MEDAN VIVA

VIVA Medan - Majelis Puan-puan Melayu Kota Binjai menggelar pertemuan rutin tahunan pada tahun baru IsIam 1 Muharram 1445 Hijriah, Rabu 19 Juli 2023. Pertemuan ini dalam rangka menguatkan ukhwah islamiyah di lingkungan Majelis Puan-puan Melayu Kota Binjai.

Ketua Majelis Puan-puan Melayu Kota Binjai, Hj Susilawati mengucapkan terima kasih kepada anggota Puan-puan Melayu Kota Binjai yang telah hadir dalam pertemuan tersebut. Menurutnya, ini merupakan pertemuan rutin setiap tahunnya digelar.

"Pertemuan ini selalu digelar setiap tahunnya pada 1 Muharram. Nah pertemuan ini kami gelar kembali di tahun ini," kata wanita yang akrab disapa Susi itu.

Ia menjelaskan, pertemuan yang digelar Majelis Puan-puan Melayu Kota Binjai berlangsung di Gedung MABMI, Kelurahan Rambung Barat, Kecamatan Binjai Selatan, dalam rangka menguatkan tali silaturahim.

"Dengan berkumpul seperti ini, tali silaturahim semakin erat dan semua yang tergabung dalam Majelis Puan-puan Melayu Kota Binjai semakin akrab serta dekat," serunya.

Dalam pertemuan itu, juga ada mendengar tausyiah dari ustaz yang bersuku melayu. Ceramah berjalan mengalir dan seru serta dicampur sedikit canda-tawa.

Ketua Majelis Adat Budaya Melayu Indonesia Kota Binjai, H Noor Sri Syah Alam Putra juga hadir dalam kesempatan tersebut.