Andika Perkasa Masuk Kabinet? Soal Wacana Reshuffle, Jokowi: Tunggu Aja

Presiden Jokowi. (Dok Setneg)
Sumber :


Sebagaimana diketahui, sejumlah relawan Presiden Joko Widodo sempat meminta para menteri yang merupakan kader Partai Nasdem diganti.

Relawan Jokowi menyampaikan hal itu setelah NasDem mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) di Pemilu 2024.

"Kami meminta kepada Bapak Presiden untuk segera memberhentikan para menteri yang berasal dari Partai Nasdem," ujar perwakilan relawan Jokowi, Fredi Moses Ulemlem di kawasan Jakarta Pusat, Senin 10 Oktober.

Tak hanya itu, Lembaga survei Charta Politika merilis angka kepuasan kinerja pemerintahan pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin dan kinerja menteri Kabinet Indonesia Maju.

Kabinet Indonesia Maju. (Dok Setneg)

Kabinet Indonesia Maju. (Dok Setneg)

Photo :
  • -


Hasilnya, meski responden merasa puas terhadap kinerja kabinet Jokowi, tetapi sebanyak 61,8% responden setuju ada reshuffle kabinet. Survei Charta Politika itu dilaksanakan pada 8-16 Desember 2022, melalui wawancara tatap muka secara langsung dengan menggunakan kuesioner terstruktur.