Antisipasi Banjir dan DBD, Tuan Guru Sahabat Ganjar - Warga Gotong Royong

Tuan Guru Sahabat Ganjar gotong royong bersama warga.
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Medan

"Ini permintaan dari masyarakat setempat kepada Tuan Guru Sahabat Ganjar karena kebetulan di sini masyarakatnya aktif secara rutin melaksanakan kegiatan kerja bakti," kata Zulfi.

Hadiri Gendang Guro Guro Aron, Asri Tambunan-Lom Lom Disambut Tari Khas Karo

Selain aksi bersih-bersih tersebut, Zulfi, melalui Tuan Guru Sahabat Ganjar akan terus berkomitmen memberikan kontribusi dalam mendorong aksi sosial yang dapat meningkatkan kesejahteraan maupun tingkat spiritualitas masyarakat setempat.

"Kami komitmen dan gencar untuk melakukan kegiatan kanvasing yang manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat dengan pola yang humanistik, seperti kegiatan sosial, keagamaan, edukasi dan bantuan peningkatan kesejahteraan," ujarnya.

Wanita di Deliserdang Bunuh Selingkuhan Suaminya, Mayat Korban Dibuang di Tumpukan Sampah

Salah seorang warga, Sahdan (50) mengapresiasi digelarnya kegiatan tersebut. Hal tersebut mendorong masyarakat untuk lebih giat lagi dalam merawat dan menjaga lingkungan di wilayahnya.

"Alhamdullilah saya ucapkan terima kasih sebagai perwakilan warga di Desa Tembung atas program dari Relawan Bapak Ganjar, Capres kita, sangat bagus dalam memberikan motivasi terutama dalam melakukan kegiatan yang bersifat gotong royong," imbuh Sahdan.

Salurkan Bantuan Kursi Roda, Ketua IDI Deliserdang: Tingkatkan Rasa Kepedulian

Sebab, lanjut Sahdan, desanya kerap mengalami bencana banjir apabila musim penghujan tiba. Oleh sebab itu, kegiatan tersebut sangat penting sekaligus sebagai momentum dalam mempererat hubungan antar masyarakat beserta relawan Ganjar Pranowo.

"Desa kami ini tidak terlepas dari banjir yang kerap melanda apabila musim penghujan tiba. Jadi, dengan dorongan dan rutinitas seperti ini sangat membantu menjaga kebersihan dan kesehatan dari lingkungan kami," lanjut Sahdan.

Halaman Selanjutnya
img_title